Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan dari Jepang

"Ngebut" Bersama Mini SUV Kencang di Trek Kecil Fuji Speedway

Kompas.com - 08/12/2014, 16:00 WIB
Shizuoka, KompasOtomotif - Usai mencoba Nissan March Nismo dalam rangkaian event Nismo Festival di Fuji Speedway, pekan lalu, awak redaksi kembali menjajal model lain yang juga memiliki versi kencang. Kesempatan kali ini adalah mencoba kehandalan Juke Nismo RS. Kondisi trek masih dalam kondisi lintasan licin akibat diguyur hujan.

Berbeda dengan March Nismo, Juke yang dikemudikan KompasOtomotif merupakan versi stir kiri. Memang agak canggung ketika harus melakukan proses perpindahan gigi (varian transmisi manual) menggunakan tangan kanan. Namun setelah beradaptasi 1 putaran, proses ujicoba bisa berlangsung dengan normal.

Akselerasi
Masuk putaran kedua pada sirkuit mini Fuji Speedway yang berjarak 920 m tersebut, awak redaksi langsung menekan pedal gas hingga mentok untuk mendapatkan akselerasi maksimal di trek lurus yang hanya berjarak 300-an meter. Gejala spin akibat lintasan yang licin masih terasa saat pertama akselerasi. Namun kondisi tersebut lebih minim dibanding saat mencoba March Nismo. Hal tersebut disebabkan adanya fitur kontrol traksi.

Ketika naik posisi gigi 3, entakan begitu terasa, efek embusan daya 215 tk. Tenaga tersebut hasil kerja dari mesin 1.6L direct injection gasoline (DIG) yang juga mendapat suplai turbo. Tak dipungkiri memang semburan tenaga tersebut sempat membuat takjub, sebab tenaga besar tersebut dimiliki oleh SUV berdimensi mini.

Andrew Malana Menikung terasa mantap karena ditunjang kontrol stabilitas dan kontrol traksi
Stabil
Saking responsifnya, tanpa disadari mobil sudah mendekati tikungan. Perlakuan jelas berbeda karena mesin dan postur tubuh yang bongsor, hingga titik jarak pengereman (braking point) lebih jauh. Sistem pengurang laju bekerja optimal berkat kelengkapan ABS dan electronic brakeforce distribution.

Sayang saat mengerem tekanan pada pedal rem agak dalam, sehingga terasa tenaga berkurang cukup banyak. Alhasil manuver di tikungan pertama dengan sudut 90 derajat, tidak pada kecepatan maksimal. "Pembalasan" langsung dilakukan saat melibas tikungan kedua. Kontrol stabilitas kembali mengamankan kondisi saat ban kehilangan daya cengkram meski sempat bagian belakang sedikit bergeser.

Andrew Malana Ground clearence tinggi tak mempengaruhi stabilitas saat manuver
Kesimpulan
Stabilitas yang dimiliki Juke Nismo RS memang mumpuni, bahkan untuk ukuran model SUV paket yang dipasangkan terbilang baik. Apalagi dengan jarak body paling bawah dan tanah (ground clearence) cukup tinggi (170 mm). Kalau urusan tenaga, apa yang diberikan Nismo untuk Juke dengan sistem gerak semua roda ini sudah lebih dari cukup.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau