Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMW-TVS Siapkan Enam Sepeda Motor Baru

Kompas.com - 22/05/2014, 14:28 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Chennai, KompasOtomotif - Kerjasama BMW Motorrad dan TVS akhirnya mulai menunjukkan hasil konkret. Keduanya sudah sepakat berniat mengembangkan model baru, untuk mengisi segmen sepeda motor di bawah 500 cc.

Kini, kedua perusahaan mengumumkan sudah mengirim enam model prototipe dari dari Italia ke Chennai, India. Seluruh model ini sebelumnya sudah dites di fasilitas pengujian milik BMW (di Italia). Sekarang giliran pengujian dilakukan di India, sesuai dengan kondisi asli lingkungan berkendara di negara itu.

Masih belum ada informasi mesin apa yang digendong keenam model itu. Tapi, yang pasti salah satunya adalah 300 cc. Datangnya prototipe ini di India juga dilakukan untuk menyesuaikan produk dengan karateristik lokal, termasuk proses perakitan, menyangkut komponen, ketika produksi mulai bergulir nantinya.

Langkah ini menjadi bukti konkret, kalau model kolaborasi kedua perusahaan baru bisa diluncurkan akhir 2015 atau awal 2016 mendatang.

Di sisi lain, menurut Autocar India, model pertama hasil kolaborasi TVS dan BMW yang akan dilepas menggendong mesin 300 cc, bergaya "street bike". Produk ini akan dipasarkan menggunakan merek TVS dan dibekali mesin hasil pengembangan kedua perusahaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com