Tak tanggung-tanggung, 81.353 unit terdiri dari Vezel dan Fit hibrida harus diperbaiki karena piranti lunak pada transmisi mengalami gangguan atau masalah.
"Honda meminta maaf kepada konsumen karena kondisi yang tidak nyaman ini. Mengakui kalau kelainan ini tidak ditemukan saat dikembangkan dan verifikasi kualitas sehingga saat dipasarkan kondisinya cacat," tulis Honda dalam keterangan resminya yang dilansir Inautonews (11/2/2014). Honda mengaku akan bekerja keras untuk memperbaiki masalah ini.
Semua model yang dicurigai bermasalah merupakan produksi Jepang antara Juli 2013-Februari 2014. Untuk menanggulanginya, dibuat program baru untuk memperbaiki kinerja transmisi otomatis 7-percepatan kopling ganda.
Pengiriman kedua model akan dihentikan sementara ke konsumen, sambil memeriksa dan memperbaiki semua model yang siap dijual. Setiap konsumen Honda diharapkan menghubungi dealer resmi untuk mendapat penjelasan lengkap.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.