Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMW M235i Bisa "Drifting" Tanpa Pengemudi

Kompas.com - 10/01/2014, 16:43 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Sumber Autoblog

Las Vegas, KompasOtomotif — Pameran elektronik terbesar dunia (CES) di Las Vegas yang berakhir hari ini menjadi salah satu tempat bagi produsen otomotif untuk pamer teknologi terbaru. BMW, misalnya, memanfaatkan event tersebut untuk memperkenalkan teknologi otonomos pada M235i yang dapat mengemudikan mobil pada berbagai situasi, yaitu menghindari rintangan sampai drifting tanpa bantuan pengemudi.

Teknologi tersebut terintegrasi dengan BMW Connected Drive dan dikembangkan oleh divisi teknik BMW di Muenchen, Jerman. Tujuan memperlihatkan mobil ini adalah bagian dari rencana BMW menjual mobil otonomos mulai 2020. Saat itu, undang-undang kelayakan jalan mobil otonomos di seluruh dunia sudah diterapkan. 

BMW menggunakan GPS mirip roket luncur dibantu radar sonar. Dijelaskan, teknologi otonomos secara aktif bisa membuat keputusan untuk mengontrol pedal gas dan rem serta mengontrol setir saat diaktifkan oleh pengemudi.

Fitur lainnya, saat sistem aktif, pengemudi bisa mengecek e-mail atau update status di media sosial, walaupun mobil sedang drifting, burnout, ataupun melaju hingga 160 kpj.

Nih, video teknologi otonomos BMW M235i.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Autoblog


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com