JAKARTA, KOMPAS.com - Ban mobil terbuat dari karet sehingga tidak ada tanggal kedaluwarsa. Berbeda dengan roti atau bahan makanan lain yang bisa basi dan punya umur pakai.
Bagus Raditya, Supervisor Trijaya Ban 83, di Otista, Jakarta Timur, mengatakan, selama penyimpanan ban baik maka pada dasarnya tidak ada penurunan kualitas ban.
Baca juga: Pilihan Helm Half Face Gaya Klasik di Imhax 2024, mulai Rp 200.000
Adit panggilannya menyebut, dalam proses penyimpanan ban, ban tidak boleh ditumpuk sembarangan karena akan mengubah struktur ban.
"Ditumpuknya ada ketentuan, di Bridgestone itu maksimal lima tumpuk dalam beberapa ukuran, dan 10 tumpuk dalam beberapa ukuran,” ujar Adit kepada Kompas.com, belum lama ini.
Adit mengatakan, kalau belum pernah dipakai dan cara penyimpanannya tepat, tidak ada penurunan kualitas.
“Kalau penyimpanan yang sama itu baik, maka dalam lima tahun itu dia (ban) tidak ada perbedaan (penurunan kualitas) yang beda ialah garansi pabrik,” ujar Adit.
Baca juga: Ketahui Cara Kerja Fitur Brake Hold pada Sistem Pengereman Mobil Modern
“Sebab garansi pabrik itu, saya bicaranya Bridgestone ya, garansinya lima tahun setelah diproduksi. Nanti misalnya setelah lima tahun dan ban itu ada masalah, tidak bisa diklaim,” katanya.
Adit mengatakan, yang terpenting ialah penyimpanan ban dilakukan dengan standar yang baik.
“Misalnya penyimpanan di gudang bengkel masing-masing. Pertama, jangan terkena panas dan terkena bahan kimia, misalkan oli dan lainnya, kemudian jangan ditumpuk, karena ada batasannya,” katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.