JAKARTA, KOMPAS.com - Abyan Aqila Kurniawan, pebalap gokart berusia 10 tahun, menerima Predikat Atlet Berprestasi dari DPRD Jakarta yang diberikan langsung Ketua DPRD Jakarta Prasetyo Edi Marsudi. Apresiasi ini merupakan salah satu rangkaian acara puncak HUT Jakarta ke-497.
Acara penghargaan ini diselenggarakan di Rapat Paripurna, Gedung DPRD Jakarta yang dihadiri oleh Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono, Ketua DPRD, wakil ketua DPRD dan para anggota dewan serta pejabat Pemprov Jakarta.
Penghargaan ini pun menegaskan pengakuan atas pencapaian Abyan yang gemilang dalam ajang Kejuaraan Nasional Gokart Eshark, di mana Abyan telah menunjukkan konsistensi luar biasa dalam meraih podium di berbagai kelas kompetisi.
Baca juga: Barcode Gokart Siap Bikin Kompetisi Internasional
Ketua Umum KONI Jakarta, Hidayat Humaid, mengapresiasi prestasi gemilang yang telah diraih Abyan dan para atlet lainnya.
"Prestasi ini bukan hanya mengharumkan nama Jakarta, tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berprestasi. Kami bangga dengan dedikasi dan kerja keras para atlet, telah memberikan yang terbaik untuk merah putih," ucap Hidayat., Sabtu (22/6/2024).
“Para atlet tidak hanya mengharumkan nama Jakarta, tetapi menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berprestasi dan mengejar mimpinya. Penghargaan tali asih ini adalah bentuk apresiasi atas dedikasi, kerja keras, dan pengorbanan para atlet untuk merah putih,” ucap Hidayat.
Baca juga: IMI Tertarik Bikin Kejuaran Gokart Elektrik
Menurut Hidayat, sebagai bagian dari upaya pembinaan, KONI Jakarta akan terus menyediakan program pelatihan yang lebih baik dan fasilitas olahraga yang memadai bagi para atlet.
"Kami berkomitmen untuk mendukung pengembangan potensi para atlet agar mereka dapat mencapai prestasi yang lebih tinggi lagi di masa depan," tambah Hidayat.
Sementara itu, Abyan sendiri mengungkapkan rasa senangnya atas pengakuan dan penghargaan tersebut.
“Terima kasih kepada KONI Jakarta, IMI Jakarta dan pemerintah Jakarta, semoga penghargaan ini bisa motivasi saya untuk lebih baik, selamat ulang tahun Jakarta,” ucap Abyan.
Baca juga: Ajang Gokart Bisa Jadi Regenerasi Pebalap di Indonesia
"Kami sangat bangga melihat Abyan berkembang sebagai seorang atlet muda yang berdedikasi tinggi. Terima kasih kepada DPRD Jakarta atas penghargaan ini, semoga dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk mencapai mimpi mereka," ucap Chandra, Ayah Abyan.
Sejak memulai karirnya di dunia gokart pada tahun 2021, Abyan telah menunjukkan bakat mengagumkan. Ia turun di ajang kejuaran nasional gokart Eshark Rokcup kelas entry level pertama di penghujung series 2021/2022 dan meraih 3 kali podium pertama P1, beberapa kali podium P4 dan P3 yang membawanya menjadi juara nasional gokart eshark rokcup kelas entry level tahun 2022.
Berkat dedikasinya, Abyan juga mendapatkan kesempatan langka untuk berlatih bersama juara dunia gokart lima kali, Jonathan Thonon, di lintasan South Garda Karting, Italia pada tahun 2022, yang meningkatkan kemampuannya secara signifikan.
Baca juga: Tempat Gokart Electric dengan Arena Standar Internasional Hadir di Jakarta
Tahun 2023 abyan memulai tantangan baru dengan bergabung di kelas Rising star dan Minirok serta beberapa kali podium meraih podium di Eshark Rok Cup tahun 2023 menjadikan nama Abyan sebagai pembalap pendatang baru yang patut disegani di antara pembalap pembalap gokart seusianya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.