Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Kona EV Sudah Bisa Dipesan, Booking Fee Rp 10 Juta

Kompas.com - 11/06/2024, 10:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) akan segera menambah jajaran mobil listriknya dengan model baru, yakni all-new Kona Electric (EV).

Produsen otomotif asal Korea Selatan itu juga sudah resmi memulai layanan pre-booking atau pemesanan awal untuk Kona EV.

Terdiri dari empat varian, kendaraan dibanderol Rp 500 juta sebagaimana yang sudah dijanjikan oleh Hyundai pada saat memperkenalkan Palisade XRT pekan lalu.

Baca juga: Wajib Cek Fungsi Persneling Transmisi Manual Saat Beli Mobil Bekas

Salah satu tenaga penjual Hyundai di Jakarta Barat mengatakan, bagi konsumen yang tertarik untuk meminang Kona EV bisa mengeluarkan biaya pre-book sebesar Rp 10 juta.

“Biaya pre-booking cukup Rp 10 juta saja. Delivery pertama ke konsumen Juli-Agustus 2024. 500 pemesan pertama bisa dapat gratis charge selama 1 tahun,” ucap tenaga penjual Hyundai, kepada Kompas.com, Senin (10/6/2024).

Hyundai Kona Electric di IIMS 2024KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Hyundai Kona Electric di IIMS 2024

Bicara soal tampilan, Kona EV anyar hadir dengan desain yang futuristis dan lebih sporty jika dibandingkan dengan genesari sebelumnya. Lampu depan tampak lebih besar, dilengkapi dengan LED yang memanjang seperti yang disematkan pada Hyundai Stargazer atau Hyundai Staria.

Baca juga: Trik Naik Bus Transjakarta Hanya Bayar Rp 2.000

Varian SUV listrik terbaru dari Hyundai ini meliputi Signature Long Range (500 Km), Signature Standar Range (400 Km), Prime Standar Range (400 Km) dan Prime Long Range (600 Km).

Adapun Kona Electric digadang akan menjadi produk pertama dari Hyundai yang disematkan baterai buatan lokal. Tak heran jika mobil listrik asal Negeri Gingseng ini memiliki harga yang kompetitif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com