Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lakukan Ini Saat Mobil Mengalami Rem Blong

Kompas.com - 08/02/2024, 11:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Rem blong kerap menjadi faktor penyebab kecelakaan pada mobil khususnya di jalan menurun. Geometri permukaan jalan yang miring memaksa rem bekerja ekstra agar mobil tidak hilang kendali.

Saat terjadi rem blong, hal pertama yang perlu dilakukan pengemudi adalah tidak panik agar langkah yang diambil tepat dan paling sedikit risikonya.

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) mengatakan penyebab rem blong pada mobil beragam, sehingga sebisa mungkin memanfaatkan perangkat rem yang masih berfungsi.

Baca juga: Rem Blong, 4 Truk dan 1 Motor Terlibat Kecelakaan Maut di Pintu Tol Bakauheni

Menginjak pedal gasPokPak05 Menginjak pedal gas

“Jika memang sistem rem tidak memberikan respons perlambatan laju mobil saat pedal diinjak, maka kita bisa mencoba alternatif lain yakni menggunakan rem tangan untuk memperlambat laju mobil,” ucap Sony kepada Kompas.com, Selasa (6/2/2024).

Upaya memperlambat laju mobil ini bertujuan untuk dapat melakukan perpindahan ke gigi yang lebih rendah, tujuannya agar engine brake turut membantu kinerja rem utama.

“Jika tetap saja tidak bisa, maka hal yang paling penting adalah tidak panik dan memperhatikan sekitar untuk mengarahkan mobil pada area yang paling minim risiko, skill pengemudi dibutuhkan pada saat seperti ini,” ucap Sony.

Baca juga: Coba Cek Ini jika Pedal Rem Mobil Terasa Keras Saat Dioperasikan

Antisipasi saat mobil mengalmi rem blongTangkapan layar Antisipasi saat mobil mengalmi rem blong

Menurut Sony mengahadapi situasi rem blong tidaklah mudah, karena harus mengambil keputusan dalam hitungan detik. 

Dalam situasi genting, saat kondisi mengharuskan pengemudi memperlambat laju mobil saat itu juga pengemudi bisa memanfaatkan objek di sekitar dengan memperhatikan kecepatan dan laju mobil.

“Misal ada gundukan tanah di bahu jalan, bisa dimanfaatkan untuk memperlambat laju mobil, atau pilih selokan agar laju mobil tertahan dan arahnya tidak kemana-mana, masukan saja roda ke selokan tersebut agar terus sesuai trek,” ucap Sony.

Baca juga: 4 Jenis Rem Blong yang Wajib Diwaspadai Pengemudi


Dalam kondisi tersebut pengemudi harus bisa memprioritaskan hal-hal seperti keselamatan diri dan orang lain dengan baik dan mungkin harus mengesampingkan kerusakan mobil.

Menurut Sony langkah cepat dan tepat saat terjadi rem blong sangat diperlukan agar risiko kecelakaan bisa diminimalisasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau