Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Produk Yadea yang Paling Banyak Peminatnya di Solo

Kompas.com - 05/08/2023, 17:42 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Yadea, merek motor listrik asal China ini kembali berpartisipasi pada acara Projek-D x IIMS Motobike Show and Music yang digelar di De Tjolomadoe 5-6 Agustus 2023.

Keikutsertaan Yadea membuat sepeda listrik dan motor listrik asal Tiongkok ini semakin banyak dikenal, juga menjadikan penjualannya meningkat.

Baca juga: Definisi Sepeda Listrik, Wajib Punya di Bawah 35 Kpj dengan Pedal

Motor listrik parikan China, Yadea resmi meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (19/2/2023). Yadea klaim berhasil menjual ratusan unit motor  dan sepeda listrik di ajang IIMS 2023.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Motor listrik parikan China, Yadea resmi meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (19/2/2023). Yadea klaim berhasil menjual ratusan unit motor dan sepeda listrik di ajang IIMS 2023.

Wahied, Marketing Yadea Pajang, Solo, menjelaskan ada beberapa tipe sepeda listrik yang banyak dicari oleh para pembeli.

"Kita memiliki empat tipe sepeda listrik, untuk yang ringan ada tipe dinding, untuk harga Jawa Tengah Rp 7,9 juta, tipe ini paling banyak dicari," ungkap Wahied kepada Kompas.com, Sabtu (5/8/2023).

Untuk jarak tempuh Yadea Dinding bisa menempuh jarak 60 Km dengan kecepatan 25 Km/H, dengan baterai 48V 12Ah yang memiliki waktu pengisian 6 jam.

Baca juga: Daftar Harga Sepeda Listrik Murah, mulai Rp 4,1 Jutaan

Motor listrik parikan China, Yadea resmi meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (19/2/2023). Yadea klaim berhasil menjual ratusan unit motor  dan sepeda listrik di ajang IIMS 2023.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Motor listrik parikan China, Yadea resmi meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (19/2/2023). Yadea klaim berhasil menjual ratusan unit motor dan sepeda listrik di ajang IIMS 2023.

Pada tipe sepeda listrik Dinding ini memiliki tempat duduk dengan desain khusus yang membuat perjalanan aman dan nyaman, dan juga dilengkapi dengan tempat duduk penumpang.

Selain tempat duduk yang nyaman, Yadea Dinding juga dilengkapi dengan keranjang yang besar dan kuat, serta mempunyai sistem anti pencurian pada lampu depan.

Untuk kenyaman berkendara, Yadea juga membekali ban tubeless pada setiap produk sepeda listriknya, sehingga keamanan ban lebih terjamin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau