JAKARTA, KOMPAS.com - Film 007 James Bond identik juga dengan mobil-mobil yang digunakan. Salah satunya pada film yang berjudul 'The Living Daylights", di mana terdapat Aston Martin V8 yang dalam waktu dekat ini akan dilelang.
Dikutip dari Carscoops.com, Jumat (21/7/2023), Aston Martin V8 buatan 1973 tersebut merupakan satu dari empat mobil yang digunakan untuk syuting pada film yang dirilis 1987.
Baca juga: Aston Martin Valour Meluncur, Cuma 110 Unit di Dunia
Mobil klasik tersebut tentunya sudah direstorasi secara menyeluruh. Selanjutnya, mobil akan dilelang oleh RM Sotheby's pada pelelangan Monterey tanggal 17-19 Agustus 2023.
Mobil yang digunakan oleh agen rahasia 007 dalam film bukan mobil standar, tapi sudah dimodifikasi dengan penambahan berbagai senjata.
Untuk Aston Martin V8 ini, sudah dilengkapi dengan ski hingga pendorong roket penembak api. Mobil ini telah menjalani kehidupan yang panjang dan penuh perjuangan.
Baca juga: Aston Martin Setop Produksi Sedan, Beralih ke SUV
Pertama kali dijual pada 1973, mobil ini dibeli dalam kondisi bekas oleh EON Films pada 1986. Sebab, produsen mobil harus inden selama 18 bulan untuk mobil baru pada saat itu.
Awalnya, bodinya dicat Tudor Green metalik dengan mesin berteknologi injeksi dan girboks otomatis. Kemudian, tim produksi harus mengecat ulang dengan warna Cumberland Grey, menambahkan kap mesin dari model karburator dan sunroof. Selain itu, memperbarui setiap detail yang telah didesain ulang sejak mobil ini pertama kali dijual 13 tahun sebelumnya.
EON Productions menyimpan mobil tersebut hingga tahun 1995, dan pada saat itu mobil tersebut dijual kepada seorang kolektor Bond, Peter Nelson. Bersamanya, mobil ini disimpan di Cars of the Stars Motor Museum di Inggris, dan tinggal di sana sebagai pajangan statis hingga 2004, ketika mobil ini dijual kepada seorang kolektor Amerika.
Mobil ini dijual kepada pemiliknya saat ini pada 2021, yang memutuskan bahwa inilah saatnya untuk mengembalikan mesinnya. Mesin V540 V8 karburator dengan peningkatan spesifikasi Vantage dipasang, bersama dengan transmisi manual lima kecepatan ZF.
RM Sotheby's, yang menangani pelelangan, memperkirakan bahwa mobil ini akan terjual hingga 1,8 juta dolar AS atau sekitar Rp 27 miliar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.