Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Potensinya Besar, PRJ 2024 Akan Lebih Fokus untuk Sektor Otomotif

Kompas.com - 02/07/2023, 15:01 WIB
Daafa Alhaqqy Muhammad,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menimbang besarnya kontribusi yang diberikan, penyelenggara Jakarta Fair 2023 (PRJ) berencana lebih memfokuskan sektor otomotif dalam acara tahun depan.

Ralph Scheunemann, Marketing Director JiExpo Kemayoran menjelaskan, skotor otomotif diprediksi meraup keuntungan Rp 2,8 triliun, alias 40 persen dari target pendapatan PRJ 2023 sebesar Rp 7 triliun.

“Ini kejutan yang menarik, karena kami (JIExpo) awalnya tidak memprediksi transaksi di sektor otomotif akan sebesar ini,” ucapnya kepada Kompas.com, Rabu (28/6/2023).

Tahun ini, persebaran eksibitor otomotif di Jakarta Fair dipecah menjadi tiga bagian di JIExpo Kemayoran, yakni hall A1-A2, island (tengah), dan hall C3. Tapi posisinya masih bertebaran dan tergabung dengan eksibitor non-otomotif.

Baca juga: Ubah Moge Jadi Motor Listrik, Hunter Siapkan Paket Konversi Khusus

Konsumen berburu helm murah di Jakarta Fair 2023, Harganya mulai Rp 100.000 sajaKompas.com/Daafa Alhaqqy Konsumen berburu helm murah di Jakarta Fair 2023, Harganya mulai Rp 100.000 saja

Untuk PRJ 2024, Ralph berencana merapihkan area dan mengkhususkan Hall A1-A2 serta island JIExpo Kemayoran untuk sektor otomotif saja.

“Mungkin tahun depan akan dibuat Hall A1 buat mobil dan Hall A2 buat motor, atau bisa juga dipakai Hall C3 dan Hall B3. Intinya akan dikhususkan,” kata dia.

Selain menyiapkan lantai pameran khusus, Ralph juga berencana memperluas area test ride kendaraan yang bisa dimanfaatkan pengunjung untuk menjajal produk.

“Kami bisa mengambil inspirasi dari pameran IIMS atau Periklindo (PEVS), jadi konsumen bisa lebih leluasa mencoba kendaraan yang tersedia," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau