Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Sewa Mobil Buat Liburan, Ada Istilah Lepas Kunci

Kompas.com - 01/07/2023, 06:42 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Libur Idul Adha dan hari besar lain rental-rental mobil biasanya mengalami peningkatan permintaan. Masyarakat menyewa mobil untuk mendukung mobilitas selama masa liburan.

Dalam dunia sewa mobil terdapat istilah ‘lepas kunci’. Kisnanto Hadi Pribowo, Manajer Operasional PT Semesta Bolo Transindo (Sembodo Rent Car) mengatakan lepas kunci artinya konsumen hanya menyewa mobil.

Baca juga: Syarat Sertifikat Mengemudi untuk Bikin SIM Masih Tahap Sosialisasi

"Ada beberapa istilah di rental mobil yang menurut masyarakat awam tidak semua paham. Salah satunya lepas kunci, kalau diartikan langsung lepas kunci kan artinya kita langsung memberikan kunci ke kustomer," kata Bowo panggilannya kepada Kompas.com, Jumat (30/6/2023).

Penurunan omzet dialami oleh salah satu pengusaha rental mobil yang berlokasi di Kawasan Pamulang, Tangerang Selatan, selama dua bulan terkahir. Hal tersebut dirasakan semenjak adanya wabah Corona. dokumentasi pribadi Penurunan omzet dialami oleh salah satu pengusaha rental mobil yang berlokasi di Kawasan Pamulang, Tangerang Selatan, selama dua bulan terkahir. Hal tersebut dirasakan semenjak adanya wabah Corona.

"Kalau dijelaskan secara detail, lepas kunci artinya kami menyewakan kendaraan tanpa pengemudi. Artinya kunci itu kami serahkan kepada customer-nya. Jadi disewakan unit tanpa pengemudi. Itu kebalikan sewa dengan spoir, kami menyewakan kendaraan berikut dengan pengemudi," kata Bowo.

Bowo mengatakan, karena hanya menyewa mobil maka bensin atau BBM dan operasional lainnya ditanggung penyewa.

“Sedangkan sewa mobil dengan pengemudi memang biayanya bisa dimasukkan sudah termasuk BBM dan opersional lainnya. Nanti besarannya tergantung rute,” ucap Bowo.

Salah satu warga Sumurgeneng, Tuban, membeli mobil baru untuk usaha rental mobil.KOMPAS.com/HAMIM Salah satu warga Sumurgeneng, Tuban, membeli mobil baru untuk usaha rental mobil.

Anang, pemilik Anang Trans, mengatakan biasanya sewa mobil lepas kunci dibanderol dengan harga lebih murah karena harga yang tertulis tidak termasuk biaya lain.

“Jelas harganya lebih murah bila lepas kunci, karena tidak ada biaya untuk bayar sopir, bahan bakar minyak dan lain sebagainya,” ucap Anang.

Anang juga mengatakan bahwa sewa mobil lepas kunci biasanya tidak ada asuransi yang diberikan ketika terjadi kecelakaan.

“Semisal terjadi kecelakaan, misal ada kerusakan di mobil, maka pihak penyewa yang harus menanggung biaya perbaikannya, tapi beberapa rental mobil mungkin memberikan asuransi dengan peraturannya masing-masing,” ucap Anang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com