JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki melansir Suzuki Hayabusa Bol d'Or edisi terbatas di Perancis. Motor hanya dibuat 100 unit dan mendapat beberapa perubahan yang membuatnya berbeda dari versi standar.
Hayabusa versi Bol d'Or memakai knalpot Akrapovic. Motor juga dibekali windshield yang lebih besar dari model standar sehingga pengendara mendapat perlindungan ekstra saat kecepatan tinggi.
Baca juga: [VIDEO] Impresi Lengkap Kia Carens sang Pesaing Innova, Kaya Fitur
Peningkatan kosmetik juga terlihat di bagian belakang motor, dengan penutup jok sporty yang menutupi jok pembonceng. Motor juga memakai sadel yang lebih datar dan sporty, upgrade tuas rem dan kopling, dan ekor yang lebih pendek.
Pada mesin, bahan serat karbon berfungsi sebagai pelindung bak mesin. Sebagai identitas terdapat pelat nomor aluminium dari SERT yang mengautentikasi masing-masing motor.
Terakhir konsumen juga akan mendapatkan karpet Hayabusa gratis untuk memarkir motor sport raksasa ini di atasnya. Di Perancis motor ini dibanderol 27.499 Euro atau sekitar Rp 426 jutaan.
Baca juga: Langgar Batas Anggaran, Tim F1 Red Bull Racing Didenda Rp 108 Miliar
Mengutip Rideapart, untuk diketahui Bol d'Or, acara balap ketahanan motor 24 jam ikonik yang diadakan di Prancis, baru-baru ini merayakan hari jadinya yang ke-100.
Suzuki, di antara Honda dan Yamaha, memiliki rekam jejak yang cukup impresif di EWC, sehingga layak untuk merilis Hayabusa edisi terbatas untuk memperingati balapan ikonik tersebut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.