Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Gunakan Wiper bila Kaca Masih Kering

Kompas.com - 14/04/2022, 17:35 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAs.com— Wiper merupakan komponen penting pada mobil. Penyematan wiper pada kaca mobil bertujuan untuk membantu penglihatan pengemudi.

Apabila mengendarai mobil di situasi yang mana mengakibatkan kaca mobil terhalang, wiper akan bekerja menyapu hal yang menghalangi pandangan.

Di Indonesia sendiri, saat berkendara di tengah hujan dengan adanya wiper akan membantu. Wiper akan menyapu air hujan yang menghalangi kaca agar pandangan pengemudi tetap jelas.

Menurut kabar yang beredar, wiper hanya akan bekerja saat basah saja. Jika wiper digunakan saat situasi kering bisa berisiko membuat kaca menjadi baret.

Baca juga: Honda Luncurkan Blade 125 Terbaru, Dijual Rp 20 Jutaan

“Jika karet wiper dan kaca dan karet dalam keadaan kering maka kedua komponen tersebut akan mudah rusak,” Didi Ahadi, Dealer Technical Support Dept. Head PT Toyota Astra Motor (TAM) baru-baru ini pada Kompas.com.

Didi menjelaskan jika karet wiper menyapu permukaan kaca dalam keadaan kering akan menggesek permukaan kaca. Jika dilakukan secara berulang, karet wiper juga akan rusak.

Karet wiper yang rusak membuat frame atau bilah wiper yang keras mudah membuat kaca mobil baret.

Apabila goresan pada kaca banyak dan dalam, akan mengganggu pandangan dari pengemudi. Saat kaca mobil baret mau tidak mau harus mengeluarkan dana tidak sedikit untuk mengganti dengan yang baru.

Air wiper digunakan untuk membasuh permukaan kaca sehingga mudah dibersihkan karet wiper.Foto: Peugeot Air wiper digunakan untuk membasuh permukaan kaca sehingga mudah dibersihkan karet wiper.

“Jangan gunakan wiper tanpa air. Saat keadaan kering, kotoran pada kaca dapat merusak karet wiper,” kata Didi.

Peran dari Wiper yang penting membuat pemilik mobil tidak boleh abai untuk merawatnya. Wiper yang terawat akan membuat komponen ini akan berfungsi dengan baik saat dibutuhkan. Maka dari itu amannya tidak dengan sengaja menggunakan wiper saat keadaan kering.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com