Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Land Cruiser 300 Segera Meluncur, Ini Harga Bekasnya

Kompas.com - 10/01/2022, 17:12 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah mengumumkan akan meluncurkan sport utility vehicle (SUV) premium, yakni Land Cruiser 300, dalam waktu dekat ini. Di Indonesia, mobil ini cukup banyak peminatnya.

Land Cruiser punya sejarah yang cukup panjang juga di Indonesia, mulai dari model jip hingga SUV. Tapi, yang paling fenomenal adalah seri 80 atau biasa disebut VX, yang hadir di era 1990-an.

Baca juga: Toyota Land Cruiser 300 Meluncur Pekan Depan, Ini Bocoran Harganya

Masuk ke era 2000-an, hadirlah Land Cruiser seri 100 dan dilanjutkan dengan seri 200. Mobil ini bahkan masuk dalam jajaran mobil kepresidenan Republik Indonesia.

Toyota Land Cruiser PradoCARSCOOPS.com Toyota Land Cruiser Prado

Di pasar mobil bekas, harga yang ditawarkan untuk Land Cruiser cukup tinggi. Selain kapasitas mesinnya yang besar, mobil ini juga rata-rata dijual dalam kondisi yang masih terawat.

Joni Gunawan, pedagang mobil bekas dari Joni Lapak Mobil di MGK Kemayoran, mengatakan, harga mobil bekas Land Cruiser di pasaran termasuk normal.

Baca juga: Bikin Land Cruiser 300 Bisa Terabas Medan Bersalju

"Land Cruiser termasuk mobil laku, cepat terjualnya," ujar Joni, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.

Ilustrasi Toyota Land Cruiser PradoCARSCOOPS.com Ilustrasi Toyota Land Cruiser Prado

Dirangkum dari berbagai situs jual beli online, Land Cruiser dengan tahun produksi 2000 hingga 2010 harganya cukup beragam. Kisarannya mulai dari Rp 350 jutaan hingga Rp 800 jutaan.

Sedangkan untuk Land Cruiser lansiran 2010 hingga 2020, tentu harganya lebih tinggi lagi. Di pasaran, SUV premium ini kisaran harganya ada di Rp 1,2 miliaran hingga Rp 2 miliaran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com