VALENCIA, KOMPAS.com - Daftar entri pebalap dan tim sementara untuk MotoGP 2022 sudah keluar. Ada sejumlah nama baru dari Moto2 yang akan mengisi balapan kelas premier musim depan.
Juara dunia Moto2 2021 Remy Gardner dan Raul Fernandez akan mengisi skuad Tech3 KTM Factory Racing. Kemudian Fabio di Giannantonio menjadi tandem Enea Bastianini di Gresini Racing MotoGP.
Mengutip Crash.net, Darryn Binder akan menemani Andrea Dovizioso di WithU Yamaha RNF MotoGP Team yang pada musim 2021 lalu bernama Petronas Yamaha SRT.
Baca juga: Audi Masih Ragu Bawa Mobil Listrik ke Indonesia
Kemudian Marco Bezzecchi akan menjadi tandemi Luca Marini di VR46 Racing Team. Menariknya tak ada nama Aramco yang sempat gembar-gembor bakal jadi sponsor VR46 Racing Team.
"Pada tahun 2022 Tim VR46 akan debut di kelas MotoGP bersama Tanal Entertainment Sport & Media dengan Saudi Aramco, sebagai Sponsor Utama baru untuk periode 2022-2026," bunyi siaran pers dari Tanal Entertainment Sport & Media pada April 2021.
Baca juga: Garansi Truk Isuzu Standar Euro 4 Dijamin, Meskipun Minum Bio Solar
Marini mendapat motor Ducati Desmosedici GP22 sedangkan Bezzecchi spek 2021. Adapun para pebalap Gresini Ducati yaitu Enea Bastianini and Fabio di Giannantonio memakai motor spek 2021.
Pebalap Yamaha RNF Andrea Dovizioso pakai YZR-M1 spek 2022 sedangkan Darryn Binder pakai spek 2021.
#4 Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF MotoGP Team (Yamaha)
#5 Johann Zarco FRA Pramac Racing (Ducati)
#10 Luca Marini ITA VR46 Racing Team (Ducati)
#12 Maverick Vinales SPA Aprilia Racing (Aprilia)
#20 Fabio Quartararo FRA Monster Energy Yamaha MotoGP (Yamaha)
#21 Franco Morbidelli ITA Monster Energy Yamaha MotoGP (Yamaha)
#23 Enea Bastianini ITA Gresini Racing MotoGP (Ducati)
#25 Raul Fernandez SPA Tech3 KTM Factory Racing (KTM)
#30 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda Idemitsu (Honda)
#33 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory Racing (KTM)
#36 Joan Mir SPA Team Suzuki Ecstar (Suzuki)
#40 Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF MotoGP Team (Yamaha)
#41 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (Aprilia)
#42 Alex Rins SPA Team Suzuki Ecstar (Suzuki)
#43 Jack Miller AUS Ducati Lenovo Team (Ducati)
#44 Pol Espargaro SPA Repsol Honda Team (Honda)
#49 Fabio Digiannantonio ITA Gresini Racing MotoGP (Ducati)
#63 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo Team (Ducati)
#72 Marco Bezzecchi ITA VR46 Racing Team (Ducati)
#73 Alex Marquez SPA LCR Honda Castrol (Honda)
#87 Remy Gardner AUS Tech3 KTM Factory Racing (KTM)
#88 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Factory Racing (KTM)
#89 Jorge Martin SPA Pramac Racing (Ducati)
#93 Marc Marquez SPA Repsol Honda Team