Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar Titik Penyekatan Kendaraan Saat Arus Balik di Pulau Jawa

Kompas.com - 27/05/2020, 09:12 WIB
Stanly Ravel,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak hanya larangan mudik, pemerintah juga meminta masyarakat yang sudah berhasil lolos sampai kampung halaman untuk tidak kembali ke kota sebelumnya. Tujuannya adalah untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19.

Lantaran itu, penyekatan juga dilakukan oleh pihak kepolisian untuk menghalau masyakarakat yang ingin keluar atau masuk di sejumlah wilayah, seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Berdasarkan informasi instagram @divisihumaspolri, ada beberapa titik penyekatan utama yang akan dijaga ketat selama arus balik.

Baca juga: Antisipasi Arus Balik, Akses Jalur Tikus Dijaga Ketat

Untuk wilayah Jakarta, terdapat 12 titik penyekatan yang letaknya berada di Jalan Raya Bekasi, Jalan Raya Kalimalang, Jalan Raya Bogor, Simpang UI Depok, Perempatan Pasa Jumat, Jalan Ciledug Raya, Pos Joglo Raya, Pos Polisi Karang Tengah, Pos Polisi Kalideres, Pos Polisi Kamal, Tol Jakarta-Cikampek KM 47, dan Tol Tangerang-Banten Cikupa.

Petugas melakukan pemeriksaan pada H-1 Lebaran di check point penyekatan pertama di ruas tol Jakarta - Cikampek Km 31, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/5/2020). Larangan diberlakukan pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19 melalui Operasi Ketupat 2020. Kendaraan pribadi baik motor atau mobil dan kendaraan umum berpenumpang dilarang keluar dari wilayah Jabodetabek.KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO Petugas melakukan pemeriksaan pada H-1 Lebaran di check point penyekatan pertama di ruas tol Jakarta - Cikampek Km 31, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/5/2020). Larangan diberlakukan pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19 melalui Operasi Ketupat 2020. Kendaraan pribadi baik motor atau mobil dan kendaraan umum berpenumpang dilarang keluar dari wilayah Jabodetabek.

Wilayah Jawa Barat memiliki sembilam pos titik penyekatan yang letaknya berada di Gerbang Tol Palimanan Utama, Gerbang Tol Cikampek Utama, Gerbang Tol Kalihurip Utama, Tol Jawa Barat KM 47 B, Polres Sukabumi, Polresta Cirebon, Polres Kuningan, Polres Banjar, dan Polres Ciamis.

Sebanyak tujuh titik penyekatan juga disediakan di area Jawa Tengah. Untuk lokasinya berada di Gerbang Tol Banyumanik Km 421, Pintu Keluar Tol Sragen Km 528, Rembang, Blora, Wonogiri, Sragen, dan Jalur Arteri Pantura.

Sementara untuk Jawa Timur, ada 10 titik yang disipakan menghalau pendatang. Mulai dari Tol Ngawi-Sragen, Pos Bancar, Jalan Raya Situbondo, Bojonegoro-Cepu, Pacitan-Solo, Magetan-Karanganyar, Ponorogo-Wonogiri, Ngawi-Sragen, Jalan Arteri Pantura, dan Jalur Selatan.

Penting diketahui, pos penyekatan yang dilakuykan kepolisian tak hanya di akses utama seperti jalan tol dan arteri, namun juga di sejumlah jalur-jalur alternatif bahkan hingga jalan tikus.

Baca juga: Ini Denda bagi Pemudik yang Kembali ke Jakarta Tanpa Membawa SIKM

Petugas kepolisian memeriksa dokumen milik calon pemudik yang terjaring razia penyekatan di Pintu Tol Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (21/5/2020). Calon pemudik yang terjaring razia penyekatan oleh Polda Metro Jaya tersebut dibawa ke Terminal Pulo Gebang untuk kemudian diarahkan kembali menuju Jakarta.ANTARA FOTO/NOVA WAHYUDI Petugas kepolisian memeriksa dokumen milik calon pemudik yang terjaring razia penyekatan di Pintu Tol Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (21/5/2020). Calon pemudik yang terjaring razia penyekatan oleh Polda Metro Jaya tersebut dibawa ke Terminal Pulo Gebang untuk kemudian diarahkan kembali menuju Jakarta.

Kabag Ops Korlantas Polri Brigjen Benyamin mengatakan, pihaknya sudah mendirikan 116 titik penyekatan yang tersebar dari Jawa Timur hingga Jakarta guna menyaring pemudik untuk datang ke kota lain termasuk Jakarta.

Khusus untuk wilayah Jabodetebak sendiri, menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, pendatang yang tak mengantongi Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) dari Pemprov DKI tidak akan bisa masuk ke Jakarta.

Baca juga: Begini Cara Mendapatkan Surat Izin Keluar Masuk Jakarta

Penyekatan kendaraan arus balik akan dilakukan secara berlapis mulai dari Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, lalu di wilayah Bodetabek, dan di Jakarta sendiri.

Suasana sepi saat Lebaran pertama di ruas tol Jakarta - Cikampek km 42, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/5/2020). Pemerintah memberlakukan larangan mudik untuk mencegah penyebaran Covid-19 melalui Operasi Ketupat 2020. Kendaraan pribadi baik motor atau mobil dan kendaraan umum berpenumpang dilarang keluar dari wilayah Jabodetabek.KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO Suasana sepi saat Lebaran pertama di ruas tol Jakarta - Cikampek km 42, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/5/2020). Pemerintah memberlakukan larangan mudik untuk mencegah penyebaran Covid-19 melalui Operasi Ketupat 2020. Kendaraan pribadi baik motor atau mobil dan kendaraan umum berpenumpang dilarang keluar dari wilayah Jabodetabek.

"Pemeriksaan terhadap kepatuhan SIKM ini dilakukan berlapis. Penyekatan terluar yaitu ring 3 dilakukan oleh Polda Jatim, Jateng, dan Jabar. Setiap kendaraan yang akan masuk Jakarta, mereka akan ditanyakan apakah memiliki SIKM atau tidak," kata Sambodo yang dikutip dari Kompas TV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau