JAKARTA, KOMPAS.com- Mobil dinas Bupati Karanganyar Juliyatmono, Jeep Wrangler Rubicon yang tersangkut di sungai ramai menjadi perbincangan.
SUV dengan penggerak empat roda itu ternyata tidak mampu melintasi sungai di kawasan Jatiyoso, Karanganyar, Jawa Tengah.
Padahal mobil dengan harga mencapai hampir Rp 2 miliar itu tergolong mobil dengan kemampuan luar biasa. Salah satunya adalah penggerak empat roda yang seharusnya dapat melintasi jalanan berlumpur.
Teknisi Ahli di Worner Matic bengkel spesialis transmisi otomatis & mobil matic, Hermas Prabowo menjelaskan, matic untuk offroad biasanya tipe matic yang 4WD.
Kalau mode 4WD difungsikan, maka empat roda akan bekerja, yang roda depan menarik yang dua roda belakang mendorong.
Baca juga: Ini Spesifikasi Jeep Wrangler Rubicon, Mobil Dinas Bupati Karanganyar
“4WDnya opsional bisa difungsikan bisa tidak, tergantung selera dan kondisi jalan. Kalau jalan berlumpur dan menanjak, sebaiknya pakai mode 4WD. Konstruksi gearbox matic 4WD sama dengan 2WD penggerak belakang,” terangnya kepada KOMPAS.com, Jumat (3/1/2020).
Bedanya untuk 4WD, lanjut Hermas, ada tambahan transfer case, atau gardan 4 x 4. Fungsinya adalah untuk mengubah rasio ke lebih rendah, selain menggerakkan 4 roda bersamaan itu.
“Cara pengoperasian, untuk matic 4WD yg full electrical, tinggal tekan tombol switch 4WDnya, begitupun kalau mau nonaktif. Kalau yang masih manual, tinggal geser tuas dari 2WD ke 4WD, gampang saja,” ujarnya.
Baca juga: Gagal Nanjak di Jalur Offroad, Mobil Dinas Rubicon Rp 2,1 M Bupati Karanganyar Ditarik Ekskavator
Hermas juga mengatakan, kalau melihat video saat mobil ditarik, terlihat yang spin hanya roda belakang, artinya yang beroperasi 2WD.
“Saya nggak tahu kenapa nggak dioperasikan yang 4WDnya, apa memang rusak atau karena apa nggak tahu. Pengalaman tentu perlu, tapi kalau sekadar mengaktifkan dan nonaktifkan 4 x 4 mestinya tidak sulit,” tambahnya.
Hal yang perlu diperhatikan saat memfungsikan 4WD kata Hermas adalah saat menggeser atau tekan saat tuas matic di P atau N. Kalau saat matic di D biasanya tidak mau.
“Dan bisa rontok.Perlu kondisi tertentu dan itu ada di buku manual,” ucapnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.