Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gesits, Skuter Listrik Terbaik di Telkomsel IIMS 2019

Kompas.com - 06/05/2019, 16:20 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Skuter listrik karya anak bangsa, Gesits, resmi diluncurkan di ajang pameran Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019. Motor ini pun langsung membawa pulang penghargaan sebagai Best Scooter Electric.

Harun Sjech, CEO PT Gesits Technologies Indo, mengucapkan rasa terima kasihnya atas penghargaan tersebut kepada semua pihak yang sudah mempercayakan Gesits sebagai skuter listrik terbaik di Telkomsel IIMS 2019.

Baca juga: Penjualan Skuter Listrik Gesits Diklaim Sudah Tembus 1.200 Unit

"Penghargaan ini menjadi penyemangat kami dan tim untuk segera mengaspalkan Gesits dan memenuhi harapan masyarakat Indonesia, dan menjadi solusi transportasi yang ramah lingkungan dan efisien," ungkap Harun, saat dihubungi Kompas.com, Minggu (5/5/2019).

Selama 11 hari penyelenggaraan Telkomsel IIMS 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Gesits juga sukses mengantongi penjualan sebanyak lebih dari 1.200 unit. Ketua DPR RI Bambang Soesatyo pun tertarik untuk memiliki satu unit skuter listrik ini.

Baca juga: Bamsoet ke Telkomsel IIMS 2019 Beli Skuter Listrik Gesits

"Saya pesan satu, tolong dicatat tetapi saya mau warna kuning. Kapan bisa dikirim ke rumah saja, minta tolong diurus," kata Bamsoet, panggilan akrabnya, kepada wartawan di stan Gesits di Hall C JIExpo Kemayoran, Minggu (5/5/2019).

Skuter listrik tersebut dijual Rp 24.950.000 (off the road), dan dijadwalkan sampai ke tangan konsumen secepatnya, yaitu mulai Juli 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com