Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korlantas Polri Tahan Kampanye Keselamatan Milenial

Kompas.com - 20/03/2019, 08:42 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Refdi Andri mengumumkan, kegiatan Millennial Road Safety Festival (MRSF) ditunda hingga masa Pemilihan Umum (Pemilu) selesai.

Jenderal bintang dua itu menjelaskan, masih ada empat Polda yang belum melaksanakan kegiatan tersebut. Setelah itu, kegiatan kampanye keselamatan berkendara tersebut akan dilanjutkan kembali.

"Jadi kita tunda dulu hingga masal Pemilu selesai, agar tidak ada tumpang tindih kepentingan," ucap Refdi seperti dilansir laman NTMCPolri, Rabu (20/3/2019).

bBaca juga: Kampanye Keselamatan Berkendara buat Kaum Milenial

Dir Gakkum Korlantas Polri Brigjen Pol Pujiono menambahkan, langkah tersebut juga dilakukan agar para anggota polisi fokus menjalankan pengamanan Pemilu. Keputusan ini juga merupakan arahan langsung dari Kapolri Jenderal Tito Karnavian.

Bupati Fadeli dan Wakil Bupati Kartika Hidayati bersama Kapolres Lamongan AKBP Feby DP Huatagalung, dalam agenda Minggu (20/1/2019).KOMPAS.com / HAMZAH Bupati Fadeli dan Wakil Bupati Kartika Hidayati bersama Kapolres Lamongan AKBP Feby DP Huatagalung, dalam agenda Minggu (20/1/2019).

"Agar tidak ada kepentingan dan kegiatan yang tumpang tindih. Kami juga mengapresiasi untuk seluruh Polda yang sudah menyelenggarakan kegiatan tersebut," kata Pujiono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau