Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Musim Hujan, Wajib Cek Kondisi Karet Wiper

Kompas.com - 05/12/2018, 07:36 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu hal yang perlu dilakukan oleh pemilik mobil pada saat musim hujan seperti sekarang ini, yaitu mengecek karet wiper. Sebab, peran wiper begitu penting untuk membantu visibilitas selama berkendara.

Apabila karet wiper tersebut sudah getas atau keras, maka kerjanya menjadi tidak maksimal. Karet yang menyapu air hujan akan menimbulkan bekas atau tidak bersih.

Menurut Kepala Bengkel Auto2000 Grand Depok City Deni Andrian, paling mudah ketika sapuan dari wiper tersebut tidak seperti biasa. Artinya harus sudah mulai diganti dengan yang baru, agar fungsinya menjadi maksimal lagi.

Baca juga: Kebiasan Ini Bikin Karet "Wiper" Cepat Rusak

"Kalau dibilang daya tahannya sampai berapa lama tergantung dari kondisi atau pemakaian," ucap Deni ketika dihubungi Kompas.com, Selasa (4/12/2018).

Modifikasi sederhana wiper tegak ala JDMTEVCI Modifikasi sederhana wiper tegak ala JDM

Deni menjelaskan, apabila mobil tersebut sering melewati jalan yang berdebu atau dingin seperti di puncak, maka akan lebih cepat getas. Sebab, ketika menyapu air bersamaan dengan debu atau serangga yang menempel di kaca.

"Otomatis itu akan lebih cepat dari biasanya. Tetapi kalau normalnya bisa sampai enam bulan bahkan lebih, tergantung pemakaian," kata dia.

Maka dari itu, buat pemilik mobil jangan malas mengecek kondisi karet wiper. Apabila sudah getas, maka sebaiknya diganti demi menjaga keamanan dan keselamatan selama berkendara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau