JAKARTA, KOMPAS.com - Antusiasme masyarakat Indonesia terhadap Honda Civic Type R begitu tinggi. Terbukti sejak pertama sedan berperforma itu meluncur pada 2017, sampai sekarang masih banyak peminat, bahkan harus antre hingga empat bulan.
Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy, menjelaskan, dalam satu bulan selalu ada konsumen yang membeli, tetapi karena statusnya tidak tersedia di diler dan impor utuh dari Inggris, maka pembeli harus rela menunggu.
“Jadi setelah konsumen pesan, kita akan pesan ke Honda di Inggris untuk segera dikirim ke Indonesia,” ujar Jonfis pekan lalu di Bekasi, Jawa Barat.
Menurut Jonfis, dalam satu tahun kurang lebih terjual sekitar 40-50 unit. Jumlah tersebut tergolong baik mobil berbanderol Rp 1 miliaran.
Baca juga: Rekor Baru yang Dibuat Civic Type R
“Mungkin ada juga diler yang punya stok, tetapi tidak banyak. Diler itu mau stok karena untuk memancing konsumen yang melihat. Tetapi kalau tidak stok, inden sampai empat bulan lamanya,” kata Jonfis.
Civic Type R banyak dibeli oleh penggemar kecepatan, dan tentu saja, punya duit berlebih. Mobil ini mengemban satus sebagai pemegang rekor sebagai mobil penggerak roda depan tercepat di sirkuit Nürburgring, Jerman, setelah mencatat lap time 7 menit 43,80 detik.
Sedan sport berperforma tinggi itu tersedia dalam dalam enam pilihan warna, yaitu Rallye Red, Brilliant Sporty Blue Metallic, Championship White, dan Sonic Gray Pearl. Sementara warna Crystal Black Pearl dan Polished Metal Metallic.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.