Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komunitas Innova Tambah 15 Tropi Balap dan Kontes Modifikasi

Kompas.com - 17/05/2018, 17:42 WIB
Febri Ardani Saragih,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Innova Community Racing Team (ICRT) sebagai bagian dari Innova Community (IC), menambah koleksi 15 tropi dari ajang drag race di IOR Otomotif Day (Pekanbaru) dan Sirkuit Sentul, serta kontes modifikasi modifikasi HIN di Bandung, akhir pekan lalu.

Di Pekanbaru, pebalap wanita ICRT, Poppy menjadi juara 1 di kelas Automatic Monster. Pada kelas bracket 10,5 detik, pebalap ICRT lainnya, Yogi Suprayogi menjadi juara empat sekaligus mendapatkan juara satu di kelas Diesel Monster.

Di bracket 11,5 detik, wakil ICRT, Andri, mendapatkan juara satu. Terakhir, Kelvin menjadi juara dua kelas Diesel Monster dan juara dua Automatic Monster. Dari Riau, ICRT total membawa pulang enam tropi dari empat kategori.

Di Sirkuit Sentul, hanya ada satu pebalap ICRT yang turun, yaitu Ooy. Namun karena mendapat kendala, satu-satunya Innova yang ikut drag race tidak bisa masuk kelas 16 detik dan breakout di kelas 17 detik.

Para peserta kontes modifikasi HIN di Bandung dari Innova Community (IC).Dok. INNOVA COMMUNITY Para peserta kontes modifikasi HIN di Bandung dari Innova Community (IC).

Keikutsertaan wakil IC di ajang HIN di Bandung menghasilkan Sembilan tropi, yaitu Best Drag Look, Best Interior Racing, Best Silent Assasin, Best Hottest Engine Bay, Best Interior Street Racing Tuner, Best Toyota Tuner, Best MPV Tuner, Best The NOStorious Demon, dan Best Indonesian Modified Car Tuner.

Modifikasi ruang mesin Toyota Innova oleh Innova Community (IC).Dok. INNOVA COMMUNITY Modifikasi ruang mesin Toyota Innova oleh Innova Community (IC).

“ICRT merupakan wadah yang dibentuk oleh Innova Community Pusat untuk menyalurkan minat anggota Innova Community dalam dunia balap dan kontes. Sehingga tidak kebut-kebutan di jalan. Di wadah ICRT ini tidak hanya hobi tersalurkan dan terarah, tapi juga mendapatkan prestasi. Semoga kedepannya ICRT bisa hadir di chapter-chapter Innova Community yang lain," kata Sisca, ketua harian IC dalam keterangan resminya, Rabu (16/5/2018). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau