Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Marc Marquez Menari Ala Katy Perry

Kompas.com - 07/05/2018, 09:42 WIB
Alsadad Rudi,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jerez, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda Marc Marquez melakukan selebrasi unik jelang menyentuh garis finis saat balapan GP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (6/5/2018).

Setelah melewati tikungan terakhir, ia tampak langsung berdiri saat motor masih melaju di trek lurus.

Saat itu, Marquez terlihat menggerakan kedua tangannya ke kiri dan kanan berkali-kali sambil menggoyangkan pinggul.

Baca juga : Hasil MotoGP: Marquez Juara GP Spanyol

Selebrasi unik ini ternyata dicontohnya dari tarian yang diperagakan penyanyi Katy Perry di video klip lagunya yang berjudul Swish Swish.

Pengajuan ini disampaikan langsung Marquez di akun twitter resminya, @marcmarquez93.

"Selebrasi kemenangan ala #SwishSwish dari @katyperry di atas motor," tulis kicauan yang diunggahnya beberapa jam usai balapan.

Saat memenangi balapan di Jerez, Marquez memang terlihat menyentuh garis finis dengan jarak relatif jauh dari pebalap Yamaha Tech3 Johann Zarco yang ada di peringkat kedua.

Marquez menyelesaikan balapan 25 lap dengan catatan waktu 41 menit 39,678 detik, sedangkan Zarco 41 menit 44,919 detik.

Kemenangan di Jerez menempatkan Marquez naik ke posisi puncak klasemen sementara dengan koleksi 70 poin.

Baca juga : Klasemen MotoGP 2018 Usai GP Spanyol

Seri balapan MotoGP selanjutnya akan digelar di Sirkuit Le Mans, Perancis pada 20 Mei mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau