Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Mobil "Modif" Daihatsu Kumpul di Medan

Kompas.com - 19/07/2017, 08:43 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Gelaran kontes modifikasi Daihatsu Dress-up Challenge tiba di kota Medan, Sumatera Utara. Ajang yang dibuat sebagai pamer kreasi Daihatsu ini diikuti oleh 110 mobil dari beragam kalangan modifikasi.

Peserta modifikasi pada tiap kota sengaja dibatasi mengikuti ulang tahun global Daihatsu yang ke-110. Namun, untuk unit mobilnya sendiri terbuka bagi semua model dengan syarat kendaraan masih memperhatikan aspek keamanan dan kenyamanan.

Acara yang digelar bersama Hot Import Nights (HIN) ini berlangsung di halaman Paladium Mall, Medan, selama dua hari (15-16/7/2017). Ajang ini juga merupakan kelanjutan dari beberapa kota sebelumnya, yakni Surabaya, Mataram, Kediri, Jakarta, Yogyakarta, dan Cirebon.

 Baca : Barisan Modifikasi Mobil Daihatsu Hadir di Yogyakarta

Total dari 19 kota,  masih sisa 12 kota lagi sebelum ajang ini berakhir pada November mendatang. Tidak hanya menyuguhkan deretan mobil modifikasi, Daihatsu juga memberikan penawaran menarik dengan hadirnya program trade-in selama acara digelar.

Daihatsu Dress-up Challenge 2017 Daihatsu Dress-up Challenge 2017
Melalui program tukar tambah ini, konsumen Daihatsu bisa mendapatkan harga terbaik bagi mobil bekasnya. Bahkan konsumen juga berhak mendapatkan hadiah aplikasi kredit dan asuransi, jika melakukan transaksi selama acara berlangsung.

“Bertepatan dengan perayaan 110 tahun Daihatsu global, kami menggelar Daihatsu Dress-up Challenge ini untuk memfasilitasi konsumen penggemar modifikasi. Berbagai model Daihatsu yang tampil pada even ini menjadi inspirasi masyarakat Medan dan sekitarnya untuk memodifikasi kendaraannya, dengan tetap mengutamakan aspek keamanan dan kenyamanannya,” ujar Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor (ADM), dalam siaran resminya, Selasa (18/7/2017).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com