Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daimler-Renault-Nissan Kerjasama MFA untuk B-Class dan MPV Infinity

Kompas.com - 14/09/2011, 11:03 WIB

FRANKFURT, KOMPAS.com - Daimler dan aliansi Renault-Nissan mengindikasikan akan berkejasama untuk  beberapa produk mereka  yang akan datang. Konferensi pers kerjasama tersebut akan dilakukan hari ini (14/9)di arena pameran Frankfurt Motor Show 2011 berlangsung saat ini.

Bentuk kerja sama meliputi platform mesin dan teknologi terbaru. Salah satu berita paling santer adalah teknologi Modular Front Architecture (MFA) pada B-Class yang juga akan digunakan Infiniti untuk MPV terbaru yang akan diperkenalkan di Inggris pada 2014.

Infiniti M direncanankan menggunakan mesin 4 silinder dan V6 buatan Mercedes-Benz. Tidak menutup kemungkinan keduanya akan melakukan pengembangan mesin bensin dan diesel  bersama-sama.

Kedua perusahaan juga  akan meningkatkan kualitas soundbase, meliputi tiga  aspek yaitu suara, getaran, bunyi akibat getaran atau gesekan antar-material (harshness), kekokohan dan fleksibilitas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com