Berbahan Harley Davidson Dyna, sang klien ingin sepeda motornya tampil lebih gagah, dengan konsep modifikasi Bobber.
“Iya klien ini ingin konsep sepeda motornya Bobber. Cirinya dengan memberikan ubahan lebih besar pada bagian kaki-kaki atau bannya,” ujar Ariawan Wijaya, pemilik BMS kepada KompasOtomotif, Kamis (17/3/2016).
Pelek menggunakan miliknya Rough Craft dengan ukuran lebar 3,5 inci untuk depan dan belakang, kemudian keduanya dilapisi ban Dunlop berkuran 500-16. Ubahan yang dilakukan cukup sederhana, namun tampilannya memberi efek cukup kuat.
“Komponen yang diubah dengan produk aftermarket seperti penambahan headlight bezel lampu depan, pelindung fork, lengan ayun belakang, tutup tangki dengan bahan karbon, riser, handle bar dan lainnya, “ ujar Ari.
Modifikasi juga dilakukan pada saluran pembuangan, dengan custom. Ari menambahkan, lama waktu yang dibutuhkan untuk mengerjakan proyek ini cukup singkat, hanya satu setengah bulan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.