Jakarta, KompasOtomotif - Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menambah varian baru buat Mirage, yaitu tipe Sporty. Dari informasi yang didapat KompasOtomotif, varian ini diluncurkan bulan depan. Sebenarnya versi ini sudah diluncurkan di negara asalnya, Thailand.
Selum Mirage dijual dengan tiga varian yaitu GLX, GLS, dan Exceed denan harga dari Rp 139 juta hingga Rp 165 juta. Varian terakhir, - paling top -menggunakan transmisi CVT (otomatis) plus tombol start/stop, keyless entry, dan koneksi USB. Dasbor dan door trim terdiri dari dua warna (two tone), yaitu gelap dan cerah.
Belum ada informasi detil, asal. varian Sporty ini dikembangkan. Dari foto, tampilan varian ini lebih sporty dan dinamis karena bemper depan-belakang dilengakapi spoiler. Begitu pula bagian samping yang ditempeli side skirt. Tempelan stiker di pintu bagian bawah membuat tampilan lebih manis karena menggunakan warna abu-abu hitam dengan pinggir lis merah Desain gril depan juga berbeda, dengan rongga hitam lebih besar, benbentuk trapesium yang melengkung di garis bawahnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.