JAKARTA, KOMPAS.com – Berkendara di jalan tol saat hujan memerlukan kewaspadaan ekstra, terutama dalam hal pengereman.
Jalan yang licin akibat genangan air bisa menyebabkan mobil kehilangan traksi dan tergelincir jika pengemudi tidak menyesuaikan kecepatan dan jarak aman.
Menurut Marcell RDC Kurniawan, Training Director di Real Driving Centre (RDC), mengemudi dalam kondisi hujan memiliki tantangan tersendiri karena permukaan jalan menjadi lebih licin dan respons pengereman berkurang.
“Jadi kalau di kondisi hujan wajib mengurangi kecepatan, kurang lebih 20 persen dari maksimum speed limit. Karena saat hujan, traksi antara ban dengan jalan berkurang jauh,” kata Marcell kepada Kompas.com, Minggu (13/4/2025).
Baca juga: Hasil Klasemen MotoGP, Marc Marquez Masih Teratas
Marcell menambahkan, risiko tergelincir meningkat ketika pengemudi mengerem mendadak dari kecepatan tinggi tanpa memperhitungkan jarak aman.
Dalam kondisi ini, sistem pengereman bisa kehilangan efektivitasnya karena permukaan ban tidak mencengkeram aspal dengan baik. “Dan saat kita ngerem dari kecepatan tinggi, pastinya mobil akan tergelincir,” ujarnya.
Agar tetap aman, Marcell menyarankan pengemudi menjaga jarak aman minimal empat detik dari kendaraan di depan.
Jarak ini memberi ruang yang cukup untuk bereaksi jika harus mengerem mendadak. “Pastikan jaga jarak aman dengan jeda minimal 4 detik,” ucap dia.
Selain itu, hindari manuver mendadak, gunakan pengereman bertahap, dan pastikan kondisi ban serta sistem rem kendaraan dalam keadaan prima sebelum memasuki jalan tol, terutama saat cuaca sedang tidak bersahabat.
Baca juga: Hasil Balap MotoGP Qatar 2025; Marc Marquez Juara, Vinales Kedua
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.