Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Mobil Rental Juga Harus Daftar MyPertamina?

Kompas.com - 02/10/2024, 16:01 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) terus menggencarkan sosialisasi penggunaan aplikasi MyPertamina sebagai upaya mengoptimalkan penyaluran atas bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi di Tanah Air.

Hingga kini, sekitar 85 persen SPBU Pertamina di Indonesia sudah terkoneksi dengan aplikasi tersebut. MyPertamina telah diunduh 23 juta kali, sementara pengguna aktifnya sudah mencapai 2,5 juta orang per bulan.

Lantas, apakah mobil rental juga harus punya MyPertamina untuk bisa membeli BBM subsidi seperti Pertalite?

Baca juga: Harga BBM Pertamina, Shell, BP AKR, dan Vivo Turun per 1 Oktober 2024

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengungkapkan bahwa pengetatan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi yang direncanakan mulai diterapkan pada 1 Oktober 2024 belum siap.WIKIMEDIA COMMONS/YOSHI CANOPUS Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengungkapkan bahwa pengetatan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi yang direncanakan mulai diterapkan pada 1 Oktober 2024 belum siap.

Melansir laman resmi MyPertamina (2/10/2024), pengusaha mobil rental dapat mendaftarkan kendaraannya ke website Subsidi Tepat MyPertamina, satu akun perusahaan dapat digunakan untuk mendaftarkan beberapa kendaraan sekaligus.

Setelah pendaftaran, proses verifikasi dan konfirmasi memerlukan waktu selama dua minggu. Data pendaftaran akan digunakan untuk menentukan apakah kendaraan pemilik rental itu, termasuk dalam kategori mobil yang berhak menerima BBM bersubsidi.

Pendaftaran bisa dilakukan melalui https://subsiditepat.mypertamina.id/ dan hanya untuk kendaraan roda empat saja.

Adapun dokumen yang harus dipersiapkan untuk pendaftaran kendaraan adalah foto KTP pemilik rental, foto STNK kendaraan, foto kendaraan bagian depan yang memperlihatkan pelat nomor, dan foto kendaraan bagian samping memperlihatkan jumlah roda.

“Bagi Masyarakat pengguna Pertalite yang belum melakukan pendaftaran, diharapkan segera melakukannya untuk memastikan akses subsidi BBM yang tepat sasaran,” kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari.

Baca juga: Bahaya Motor Menyalip dari Sisi Kiri Kendaraan Besar

Ilustrasi BBM di SPBU Pertamina. Daftar harga Pertamax terbaru. Harga Pertamax di SPBU seluruh Indonesia. Harga Pertamax hari ini dan selama bulan September 2024.Shutterstock Ilustrasi BBM di SPBU Pertamina. Daftar harga Pertamax terbaru. Harga Pertamax di SPBU seluruh Indonesia. Harga Pertamax hari ini dan selama bulan September 2024.

Berikut harga BBM Pertamina di Jabodetabek per-1 Oktober 2024:

  • Biosolar: Rp 6.800 per liter
  • Pertalite: Rp 10.000 per liter
  • Pertamax (RON 92): Rp 12.100 per liter
  • Pertamax Turbo (RON 98): Rp 13.250 per liter
  • Pertamax Green 95 (RON 95): Rp 12.700 per liter
  • Dexlite: Rp 12.700 per liter
  • Pertamina DEX: Rp 13.150 per liter.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau