Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Modal Dasar Chery iCar 03 Jadi Mobil Off-Road Bertenaga Listrik

Kompas.com - 22/09/2024, 17:34 WIB
Azwar Ferdian

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil listrik identik dengan mobil yang diperuntukan buat di perkotaan. Lalu bagaimana bila mobil listrik bisa menjadi mobil dengan kemampuan off-road? Chery iCar 03 adalah jawabannya.

Chery Sales Indonesia sudah memperkenalkan iCar 03 pada gelaran GIIAS 2024, Juli lalu. SUV bertenaga listrik ini langsung diklaim sebagai mobil listrik buat off-road pertama di Indonesia. Chery juga sudah membuka keran pemesanan untuk konsumen yang berminat pada iCar 03 ini.

"Rencananya iCar 03 akan resmi kami luncurkan pada akhir 2024, kami siapkan dengan harga yang benar-benar pas untuk konsumen Indonesia," jelas Assistant Vice President PT Chery Sales Indonesia Zeng Shuo, kepada Kompas.com, Sabtu (21/9/2024).

Baca juga: Chery Bakal Naikkan Harga Tiggo 5X Mulai 1 Oktober 2024

Zeng menjelaskan soal posisi iCar 03 yang akan masuk pada ceruk segmen mobil hobi, khususnya untuk konsumen muda yang mencari mobil buat berpetualang, atau liburan dan camping, memanfaatkan ragam fitur yang ditawarkan iCar 03.

Struktur bodi iCar 03 secara keseluruhan menggunakan alumunium yang membuat bobot kendaraan menjadi lebih ringan 30 persen dibandingkan dengan bodi baja.

iCar 03 memakai baterai lithium iron phosphate (LFP) yang tersedia dalam tiga kapasitas, 50,63 kWh, 65,69 kWh, hingga 69,77 kWh. Dengan kapasitas terbesar, iCar 03 dapat menempuh jarak hingga 501 km dalam sekali pengisian daya. Akselerasi dari 0-100 km/jam dalam 6,5 detik, dengan kecepatan maksimal mencapai 150 kpj.

Interior Chery iCAR 03Kompas.com/Donny Interior Chery iCAR 03

Untuk kemampuan off-road, iCar 03 memiliki Intelligent Electric Four-Wheel Drive, dengan kemampuan all terrain driving mode, extreme u-trun, serta kemampuan menanjak dan menurun yang mumpuni.

iCar 03 juga punya fitur V2L atau Vehicle to Load. Fitur ini membuat konsumen bisa mendapatkkan arus listrik untuk mengisi daya peralatan elektronik saat sedang berlibur atau camping.

Selain itu, iCar 03 juga dilengkapi dengan kapasitas bagasi yang luas yakni sebesar 450 liter, dan bisa ditambah menjaid 1.238 liter bila kursi belakang dilipat. Tersedia juga 36 storage atau ruang penyimpanan barang.

Baca juga: Impresi Mesin Turbo 1.600 cc Chery Tiggo 8

Sistem pencahayaan iCar 03 sudah menggunakan LED yang disusun secara vertikal untuk penerangan optimal. Interior dengan desain yang modern dengan layar sentuh mengambang berukuran 15,6 inci serta panel instrumen 9,2 inci. Ada juga fitur Mobile Entertainment Lounge dengan smart vehicle konektivitas.

Semua kemampuan di atas adalah poin plus Chery iCar 03 untuk menjadi mobil listrik yang bisa diajak berpetualang, baik untuk off-road atau sekadar petualangan ringan bersama keluarga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau