Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valentino Rossi Naik Podium Lagi di 6 Hours of Fuji

Kompas.com - 17/09/2024, 11:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Legenda hidup MotoGP Valentino Rossi berhasil meraih podium ketiga dalam kompetisi balap 6 Hours of Fuji, Jepang. Ini sekaligus menjadi podium pertama Rossi di seri tersebut.

Rossi bersama dua rekan setimnya Maxime Martin dan Ahmad Al Harthy meraih posisi ketiga di kelas LMGT3. Mereka finis di belakang Ferrari dan Porsche.

Mengendarai BMW M4, tim balap Rossi memulai start dari posisi ke-12. The Doctor mendapat kesempatan terakhir mengemudikan mobil untuk tim balapnya. Ia kemudian berhasil menyalip sebanyak dua kali di tikungan yang sama, hingga membuat timnya berhasil naik lima posisi dalam dua lap.

Baca juga: Duta Apparel Ini Traktir Helm buat Pengunjung IMHAX 2024

“Kami sangat bahagia. Rasanya sangat senang setelah DNF kami di Austin dua minggu lalu,” ucap Rossi, dikutip dari Crash, Senin (16/9/2024).

“Balapan ini sulit, tetapi Ahmad, Maxime dan saya melakukan pekerjaan yang fantastis dalam tugas kami dan tim kami membuat strategi yang sempurna dan pit stop yang sempurna sekali lagi,” lanjutnya.

Sementara itu, Vincent Vosse, kepala tim Team WRT memuji aksi para pebalap yang menunjukkan performa luar biasa. Meski mobil yang dikemudikan tak sekencang para rivalnya.

Baca juga: Komunitas Toyota Vios Gelar Perayaan Dua Dekade

“Kami tidak memiliki mobil tercepat, tetapi kami mampu melakukan sedikit keajaiban dalam hal strategi. Para pembalap dan tim menunjukkan performa yang luar biasa, dan sekarang untuk bisa berdiri di podium, kami tidak berani memimpikannya di awal akhir pekan,” ucapnya.

Sebagai informasi, Rossi, sebelumnya juga meraih podium di ajang balap mobil Imola 6 Hours. Rossi finis di posisi runner-up bersama rekan setimnya Maxime Martin dan Ahmad Al Harthy.

Ini merupakan tahun kedua Valentino Rossi balap roda empat. Tujuan utama Rossi adalah berkompetisi di Le Mans 24 jam. Sayangnya, debut pebalap yang identik dengan nomor 46 itu di Le Mans 24 Hours berakhir mengecewakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau