Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Corolla Cross Facelift Siap Meluncur di Thailand

Kompas.com - 09/01/2024, 10:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota dikabarkan sedang mempersiapkan versi penyegaran dari Corolla Cross.

Dikutip dari Autoindustriya, Senin (8/1/2024), sebuah laporan dari Autolife Thailand mengatakan bahwa Corolla Cross akan mendapat ubahan minor dan akan hadir pada Februari di Thailand.

Pembaruan Corolla Cross itu akan meliputi eksterior, interior, serta fitur dan teknologi yang lebih canggih.

Baca juga: Polytron Buka Showroom Motor Listrik Baru di PIK 2

Untuk bagian eksterior, kabarnya akan mendapat desain lampu depan, lampu belakang, serta pelek baru. Sayangnya, belum ada bocoran terkait perubahan desain tersebut.

Sementara untuk bagian interior, disematkan layar digital 12,3 inci pada kluster instrumen, serta head unit 10,5 inci yang dilengkapi dengan dukungan nirkabel untuk Android Auto dan Apple Carplay, serta pengisian daya nirkabel.

Tampilan dasbor Toyota Corolla CrossRESPONSE.jp Tampilan dasbor Toyota Corolla Cross

Tak hanya itu, Corolla Cross terbaru juga mendapat tambahan panoramic sunroof, dan electronic parking brake dengan auto hold. Sedangkan untuk fitur safety akan dibekali dengan delapan airbag, serta Toyota Safety Sense yang telah disempurnakan.

Adapun untuk pilihan mesinnya, Toyota kemungkinan akan mempertahankan mesin bensin 1,8 liter dan hibrida 1,8 liter. Namun, versi anyar Corolla Cross ini dikabarkan akan mendapatkan paket baterai baru yang dapat meningkatkan tenaga serta daya jelajah yang lebih jauh.

Baca juga: Segini Biaya Perbaikan Plafon Mobil

Pembaruan yang akan dilakukan oleh Toyota sekaligus bakal menjadi modal untuk Corolla Cross bersaing dengan para rivalnya seperti Honda HR-V, Subaru Crosstrek, Nissan Kicks e-Power, bahkan saudaranya sendiri, Yaris Cross HEV. Jadi mari kita tunggu saja Februari mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau