Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fitur di Peugeot Mudahkan Pengemudi di Musim Hujan

Kompas.com - 03/01/2024, 16:01 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musim hujan telah tiba di sebagian besar wilayah Indonesia. Guyuran hujan kadang sulit diprediksi sehingga pemilik mobil perlu mewaspadai agar tidak terkendala selama di perjalanan.

Khusus buat pemilik mobil Peugeot, baik itu Peugeot 5008, 3008 dan 2008, pabrikan asal Perancis tersebut sudah memberikan beberapa fitur yang diklaim dapat memudahkan pengemudi saat turun hujan.

Baca juga: Motor Listrik Sport NIU RQi Meluncur, Harga Rp 135 Jutaan

Samsudin, Aftersales Support PT Astra International Peugeot mengatakan, ada tiga fitur yang memudahkan pengemudi saat musim hujan, yaitu Sensor Automatic Wiping, Automatic Headlamp, dan Advanced Grip Control.

Peugeot 5008PT Astra International Tbk - Peugeot Peugeot 5008

“Semua fitur tersebut sangat mudah dioperasikan. Untuk Sensor Automatic Wiping dan Automatic Headlamp, cukup mengatur posisi saklar pada tuas yang ada di balik setir. Pastikan diputar ke posisi otomatis saat mesin mobil sudah dinyalakan," ujarnya dalam rilis resmi, Rabu (3/1/2023).

1. Sensor Automatic Wiping (SAW)

Fitur Sensor Automatic Wiping (SAW) merupakan peranti andalan dari generasi terbaru Peugeot. Adapun fungsi SAW yaitu mengaktifkan tuas wiper secara otomatis, terutama disaat mobil terkena rintikan air hujan.

"Fitur SAW akan berfungsi bila sakelar Wiper di tuas sebelah kiri kemudi sudah di posisi Auto," kata Samsudin.

Baca juga: Stok Terbatas, Kia Sonet Diskon Rp 40 Juta, Seltos Rp 55 Juta

Dengan fitur ini pengemudi tidak perlu lagi mengatur kecepatan wiper bila curah hujan semakin deras. Kecepatan wiper akan disesuaikan dengan curah hujan yang turun, juga kecepatan kendaraan saat melaju di bawah rintikan hujan.

Peugeot 5008PT Astra International Tbk - Peugeot Peugeot 5008

2. Automatic Headlamp (AH)

Automatic Headlamp (AH) akan menyesuaikan kebutuhan lampu sesuai intensitas cahaya sekitar. Dengan mengaktif sakelar Auto AH di tuas sebelah kanan, pada saat intensitas cahaya menurun atau redup, otomatis lampu akan nyala.

"Karena pada saat akan atau turun hujan, intensitas cahaya disekitar biasanya ikut berkurang. Sehingga dibutuhan penerangan agar jarak pandang pengemudi tidak terganggu," ujar Samsudin.

3. Advanced Grip Control

Advanced Grip Control berfungsi untuk memberikan pilihan settingan mobil saat hendak melewati berbagai medan jalan yang akan dilalui. Sedang fitur ESP akan membantu mobil saat melalui medan jalanan berat.

Baca juga: Mengenal VW Super Beetle yang Dicari Kolektor

Peugeot 2008 two tone dengan kelir putih dan hitam. 
Foto: Peugeot Peugeot 2008 two tone dengan kelir putih dan hitam.

Alhasil kata Samsudin, meski mobil Peugeot mobil berstatus two wheel drive diklaim memiliki kemampuan layaknya four wheel drive.

“Fungsi ESP untuk menjaga kestabilan kendaraan dari under/over steer. Sedang Advanced Grip Control merupakan optimisasi dari traksi kontrol dengan 5 pilihan Grip Level," kata Samsudin.

"Di antaranya level Normal, Snow, Mud, Sand dan ESP OFF. Grip level dapat dipilih sesuai kebutuhan mengemudi dengan switch yang ada di tengah konsol dashboard,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau