JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo berhasil menjadi pebalap tercepat di sesi Free Practice 1 (FP1) MotoGP Valencia yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Jumat (4/11/2022).
Pebalap yang mendapat julukan El Diablo itu berhasil mencetak waktu terbaik yakni 1 menit 31.399 detik.
Tepat di belakangnya ada pebalap andalan Repsol Honda Marc Marquez, diikuti oleh Brad Binder yang menjadi pebalap tercepat ketiga.
Baca juga: Quartararo Sadar Bagnaia Bakal Jadi Lawan Berat sejak GP Inggris
Pada menit awal FP1, Marquez sukses mencatatkan waktu tercepat yakni 1 menit 31.434 detik. Namun, tak berselang lama waktu tercepat itu dikalahkan oleh Fabio Quartararo yang menjadi juara dunia 2021.
Jalannya FP1 juga diwarnai insiden kecelakaan yang menimpa Marc Marquez lantaran kehilangan grip depan di tikungan kedua atau yang kerap disebut dengan ‘Mick Doohan Corner’.
Mick Doohan corner: a common crashing spot at Valencia ????
Down goes @marcmarquez93 but he quickly gets back up! ??#TheDecider pic.twitter.com/2hzSTa8J9c
— MotoGP™???? (@MotoGP) November 4, 2022
Adapun peringkat keempat dan kelima diduduki oleh Jack Miller dengan raihan waktu 1 menit 31.542 detik, dan Alex Rins dengan catatan 1 menit 31.564 detik.
Sementara itu pemegang puncak klasemen Francesco Bagnaia berada di posisi ke-17 dengan raihan waktu 1 menit 31.999 detik.
Melengkapi 10 besar, ada Johann Zarco di posisi keenam, Jorge Martin ketujuh, Miguel Oliveira kedelapan, Aleix Espargaro kesembilan, dan Joan Mir menutup posisi 10 besar.
Baca juga: Cicilan Vario 125 Mulai Rp 1 Jutaan, Diskon Tembus Rp 600.000
Berikut hasil FP1 MotoGP Valencia 2022: