Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lelang Paket 44 Unit Nissan Livina, Limit Rp 4,9 Miliar

Kompas.com - 08/02/2022, 08:42 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Kabar lelang mobil kembali hadir. Kali ini terdapat informasi lelang yang menarik datang dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surabaya.

Tidak tanggung-tanggung, akan dilelang paket mobil yang berisi total 44 unit Nissan Livina lansiran 2019. Seluruh Nissan Livina tersebut merupakan varian 1.5 EL bertransmisi manual.

Ke-44 unit Nissan Livina yang dilelang memiliki surat-surat kepemilikan yang lengkap baik BPKB maupun STNK, dengan status pajak yang sudah kadaluarsa.

Sepaket Nissan Livina tersebut dilelang dengan harga pembuka Rp 4,95 miliar. Sementara uang jaminan yang wajib disetorkan di awal sebagai tanda sah peserta mengikuti lelang yakni sebesar Rp 1,485 miliar.

Baca juga: Jangan Langsung Pindahkan Transmisi dari D ke P di Mobil Matik

Angka tersebut terhitung murah, mengingat jumlah mobil yang dilelang mencapai 44 unit. Apabila menilik sejumlah bursa mobil bekas pada Selasa (8/2/2022), Nissan Livina dengan tipe dan tahun rakitan yang sama dijual pada kisaran Rp 160 jutaan hingga Rp 170 jutaan per unit.

Foto unit Nissan Livina lansiran 2019 yang akan dilelang KPKNL Surabayalelang.go.id Foto unit Nissan Livina lansiran 2019 yang akan dilelang KPKNL Surabaya

Paket 44 unit Nissan Livina ini dilelang dengan sistem open bidding. Batas akhir pembayaran jaminan pada Kamis (10/2/2022), dan waktu pelaksanaan lelang pada Jumat (11/2/2022) pukul 09.10-10.10 WIB.

Jika berminat, segera mendaftarkan diri di portal lelang.go.id, lalu menyetorkan uang jaminan ke nomor rekening virtual yang diberikan usai mendaftar. Uang jaminan akan kembali sepenuhnya jika gagal memenangkan lelang.

Baca juga: Kesalahan yang Sering Dilakukan Pengemudi Mobil Matik di Jalan Menanjak

Bagi pemenang akan diminta melunasi harga lelang terbentuk ditambah bea lelang sebesar 3 persen dalam jangka waktu 5 hari kerja.

Untuk pengecekan unit yang dilelang, peserta bisa mendatangi Pergudangan Mutiara, Jalan Tambak Langon Blok D, Surabaya, pada Kamis (10/2/2022) di jam kerja pukul 10.00-16.00 WIB.

Detail informasi lelang bisa dilihat melalui tautan berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau