LONDON, KOMPAS.com - Motor legendaris asal Inggris, Norton, resmi mengungkap tampilan Norton New V4 Cafe Racer. Motor yang masih tahap prototipe itu akan tampil di Motorcycle Live 2021.
New V4 Cafe Racer atau V4CR ini dirancang, direkayasa, dan dibangun di kantor pusat global Norton yang baru dibuka di Solihull, Inggris, setelah diambil alih TVS Motors.
Baca juga: Pol Espargaro Kesal, Sebut Dirinya Tak Bodoh
Mengutip Visordown, V4CR merupakan naked cafe racer yang dibangun dari superbike V4SV yang belum lama meluncur. Motor berbagi DNA teknik dan filosofi desain yang sama dengan saudaranya.
PrototipeV4CR ini dilengkapi dengan tangki bahan bakar serat karbon, serta panel bodi, lengan ayun dan rangka aluminium billet yang dipoles dengan rangka kompak dan rangka belakang yang lebih pendek.
Proyek untuk menggunakan platform V4 ini disebut berlangsung selama 16 bulan terakhir. V4CR dibangun di atas fondasi untuk memperkenalkan kembali warisan cafe racer ikonik Norton.
Baca juga: Insentif dan Infrastruktur Bisa Dorong Populasi Mobil Listrik
Tim terdiri dari 30 orang. Prototipe V4CR disebut telah menempuh puluhan ribu mil uji jalan dan lintasan yang disebut sebagai "proses pengembangan tak henti-hentinya" dari Norton.
Belum ada patokan harga untuk V4CR, tetapi mengingat Norton merupakan merek mewah yang dibangun menggunakan tangan, tersirat kesan bahwa harganya tidak akan murah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.