Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Gage di Puncak dan Sentul Berlaku | Sambutan Dingin Quartararo buat Morbidelli

Kompas.com - 10/09/2021, 06:02 WIB
Ruly Kurniawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Bogor akan menerapkan pembatasan mobil dan motor melalui skema ganjil genap nomor polisi di kawasan Puncak Bogor dan Sentul secara resmi, usai dilakukan uji coba pekan lalu.

Langkah tersebut bahkan disetujui Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan melihat efektifitas kebijakan itu pada Jumat-Minggu atau 3-5 September 2021.

Hanya saja, pihak terkait belum mengungkapkan ruas-ruas yang berlaku ganjil genap. Bila mengacu selama tahap uji coba, maka ada tujuh titik pemeriksaan.

Rinciannya ialah pintu Tol Ciawi, Simpang Gadog, Rainbow Hills, pos penutupan arus Cibanon, pos penutupan arus Bendungan, dan dua lokasi di kawasan Sentul.

Sementara itu, artikel mengenai tanggapan dingin Fabio Quartararo terhadap Franco Morbidelli yang akan jadi rekan satu tim lagi jadi perhatian tersendiri.

Pasalnya, pebalap Perancis itu mengatakan hanya fokus pada tujuannya menjadi juara dunia MotoGP.

Berikut 5 artikel terfavorit di kanal Kompas Otomotif pada Kamis, 9 September 2021:

1. Ganjil Genap di Puncak dan Sentul Resmi Berlaku

Sejumlah kendaraan melintas di jalur Puncak Cianjur, Jawa Barat, Kamis (2/9/2021) petang. Terhitung hari ini jajaran Satlantas Polres Cianjur mulai memberlakukan ganji genap.KOMPAS.COM/FIRMAN TAUFIQURRAHMAN Sejumlah kendaraan melintas di jalur Puncak Cianjur, Jawa Barat, Kamis (2/9/2021) petang. Terhitung hari ini jajaran Satlantas Polres Cianjur mulai memberlakukan ganji genap.

Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Bogor akan menerapkan pembatasan mobil dan motor melalui skema ganjil genap nomor polisi di kawasan Puncak Bogor dan Sentul secara resmi, usai dilakukan uji coba pekan lalu.

Langkah tersebut bahkan disetujui Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan melihat efektifitas kebijakan itu pada Jumat-Minggu atau 3-5 September 2021.

"Sebab, ganjil genap bisa mengendalikan pergerakan masyarakat yang terus meningkat seiring turunnya level PPKM di Puncak. Kami juga akan terus monitor perkembangan harian di Jawa dan Bali," ujarnya, Rabu (8/9/2021).

Baca juga: Ganjil Genap di Puncak dan Sentul Resmi Berlaku

2. Sepupu Jauh Honda Vario 125 Resmi Meluncur

Honda RX125Foto: Greatbiker Honda RX125

Honda China baru saja meluncurkan skutik baru Honda RX125 model 2022. Sepupu jauh Honda Vario 125 ini tidak dijual di Indonesia.

Melihat tampilannya khas skutik yang banyak beredar di China, Taiwan dan India. Bentuk fasia depan meruncing dan buritan yang besar alias gambot dengan ban kecil.

Desainya menyiratkan garis modern dengan tetap menekankan fleksibilitas untuk penggunaan sehari-hari. Sistem pencahayaan sudah LED, pelek 12 inci di depan dan 10 inci di belakang.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau