Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Deras, Sejumlah Akses Jakarta Terendam Banjir

Kompas.com - 24/01/2021, 13:39 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan yang mengguyur wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada hari ini, Minggu (24/1/2021), mengakibatkan beberapa ruas jalan tergenang banjir.

Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Mohammad Insaf mengatakan, di titik tertentu bahkan genangan mencapai 25 cm.

"Itu terjadi di wilayah Jakarta Barat, yakni dari Jalan Benda Raya, Kelurahan Kamal, Kecamatan Kalideres. Tapi sejauh ini tidak ada data RT yang tergenang banjir dan pengungsi," kata dia dalam keterangan tertulis, Minggu.

Baca juga: Salah Kaprah Berkendara Saat Hujan, Menyalakan Lampu Hazard

Ilustrasi banjir JakartaKOMPAS Ilustrasi banjir Jakarta

Insaf mengatakan, secara keseluruhan terdapat 10 titik wilayah yang tergenang air di DKI Jakarta dengan ketinggian beragam, mulai dari 10 cm hingga 45 cm.

Dia merinci, di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara terdapat 1 titik jalanan yang tergenang banjir, sementara di Jakarta Barat terdapat 3 titik banjir, dan Jakarta Timur 5 titik banjir.

"Kemudian akses ke maupun dari Bekasi juga banyak genangan dari 10-20 cm. Bagi para pengendara, hati-hati ketika melintas," papar dia.

Berikut daftar 10 jalanan yang terendam banjir akibat hujan hari ini:

Baca juga: Mobil Tua Minum Bensin Oktan Tinggi, Bisa Perbaiki Emisi Gas Buang?

Ilustrasi banjir di Jakarta.KOMPAS/RADITYA HELABUMI Ilustrasi banjir di Jakarta.

1. Jakarta Pusat di Jl. Borobudur, Kel. Pegangsaan, Kec. Menteng dengan ketinggian air mencapai 10 cm,

2. Jakarta Utara di Jl. Dermaga, RT. 13 RW. 11, Kel. Pluit, Kec. Penjaringan dengan ketinggian air mencapai 45 cm,

3. Jakarta Barat di Jl. Benda Raya, Kel. Kamal, Kec. Kalideres dengan ketinggian 25 cm,

4. Jakarta Barat di Jl. Jelambar Baru Raya, Kel. Jelambar Baru, Kec. Grogol Petamburan dengan ketinggian 30 cm,

5. Jakarta Barat di Jl. Latumenten, Kel. Jelambar, Kec. Grogol Petamburan dengan ketinggian 10 cm,

6. Jakarta Timur di Jl. Taman Malaka Selatan 3B Blok B5 No.13, RT.3/RW.9, Kel. Malaka Sari, Kec. Duren Sawit dengan ketinggian 15 cm,

7. Jakarta Timur di Jl. Raya Bekasi No. 08, RT.16/RW.1, Kel. Jatinegara, Kec. Cakung dengan ketinggian 20 cm,

8. Jakarta Timur di Jl. Kp. Baru No.31, RT.1/RW.4, Kel. Jatinegara, Kec. Cakung dengan ketinggian 10 cm,

9. Jakarta Timur di Jl. Pahat No.16, RT.10/RW.12, Kel. Jatinegara, Kec. Cakung dengan ketinggian 15 cm, dan

10. Jakarta Timur di Jl. Lembah Aren, Blok K, Kel. Pondok Kelapa, Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur dengan ketinggian 10 cm.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau