Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak yang Belum Paham, Peran Penting Idle Up pada AC Mobil

Kompas.com - 06/11/2020, 11:02 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menggunakan mobil pasti tidak terlepas dari menyalakan air conditioner (AC). Pada dasarnya AC berfungsi untuk menyejukan kabin sehingga berkendara menjadi nyaman, apalagi jika cuaca di luar sedang panas.

Kinerja AC mobil yang tidak optimal bisa membuat kabin tidak terasa dingin dan juga berpengaruh terhadap perfoma mesin.

Pemilik bengkel spesialis AC mobil Premium 99 Muhammad Gunawan mengatakan, permasalah tersebut bisa disebabkan idle up AC mobil yang rusak, atau setelan idle up yang kurang pas.

Sistem idle up berfungsi untuk mengontrol idle pada waktu mesin bekerja, dan kompensasi terhadap beban kelistrikan seperti, beban extra fan, beban AC.

Baca juga: November 2020, Banderol DFSK Glory 560 dan SX4 S-Cross Naik

“Komponen ini sangat diperlukan karena berfungsi untuk menaikan rpm saat AC dihidupkan. Misal, standar awalnya tanpa beban AC putaran idealnya cuma 750 rpm. Dengan adanya beban AC maka harus tambahkan putarannya menjadi 800 rpm,” ujar Gunawan saat dihubungi Kompas.com, Kamis (5/11/2020).

"Jika idle up tidak berfungsi dengan baik atau rpm terlalu rendah, maka gejala yang dialami adalah mesin mobil menjadi tidak stabil dan bergetar," kata Gunawan.

Umumnya, masalah idle up ini terjadi pada mobil yang usianya sudah 5 tahun atau lebih.

Baca juga: Harga Jimny Bekas Lebih Mahal dari Baru, Tembus Setengah Miliar Rupiah

Namun perlu dicatat, penyetelan ini hanya bisa dilakukan untuk mobil yang menggunakan karburator. Hilang atau menurunnya tenaga mesin bisa diatasi dengan menyetel idle up pada rpm mesin secara manual.

Penyetelan ini berpengaruh terhadap beban dan putaran mesin, khususnya saat mesin dalam kondisi langsam atau stationer. Jika ternyata idle up sudah rusak parah, disarankan ganti dengan yang orisinil biar lebih awet.

Sementara untuk mobil dengan sistem injeksi penyetelan rpm diatur oleh ECU, sehingga tidak bisa dilakukan secara manual.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Pujian untuk Putra Prabowo, Gibran: Mas Didit Tokoh yang Bisa Diterima Semua Pihak
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau