Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Plus Minus Air Wiper Mobil Dicampur Sabun atau Sampo

Kompas.com - 20/07/2020, 08:12 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Tak sedikit pemilik mobil yang menambahkan sabun atau sampo ke dalam air wiper. Tujuannya untuk memudahkan membersihkan kaca depan, tetapi rupanya hal itu punya plus dan minus sendiri.

Deni Adrian, Kepala Bengkel Auto2000 Cibinong, Bogor, mengatakan, air wiper yang dicampur sabun atau deterjen bisa mengurangi visibilitas pengemudi karena busa yang dihasilkan tidak tersapu wiper dengan baik.

Baca juga: Modifikasi Motor Sendiri, Ini Aturan Mainnya

“Saat kondisi hujan, busa yang ditimbulkan malah bisa makin banyak. Malah berbahaya saat berkendara. Apalagi juga bisa mengakibatkan selang dan washer mampat,” kata Deni kepada Kompas.com, belum lama ini.

Wiper mobil disaat hujanwww.backfromthebrink.org Wiper mobil disaat hujan

Christopher Sabastian, CEO Makko Group yang memiliki beberapa produk kaca film, mengatakan, menggunakan sabun atau sampo bagi air washer bisa mempermudah membersihkan kotoran di kaca.

Hanya saja, kata dia, perlu diperhatikan ketika menggunakan sabun atau sampo dalam campuran air washer. Pasalnya, tidak semua jenis sabun atau sampo dapat digunakan secara sembarangan.

Baca juga: Trik Melawati Turunan Curam Pakai Skutik

"Boleh, tapi sebaiknya jangan asal karena masing-masing sabun atau sampo mempunyai kandungan formula yang berbeda. Kebanyakan kandungan deterjen yang tidak cocok untuk kaca mobil, terutama kaca depan, sehingga bisa merusak struktur lapisan kaca mobil," katanya.

Jika asal pilih, kata Christopher, biasanya akan muncul efek pelangi atau bayangan di kaca akibat pemakaian sabun yang sembarangan. Selain membuat buruk penampilan, juga mengganggu saat berkendara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com