KOMPAS.com – Tak terasa kurang dari tiga bulan lagi kita akan meninggalkan tahun 2019.
Selain pergantian tahun, momen akhir tahun juga sering dimanfaatkan untuk berlibur bersama keluarga, termasuk bagi warga di Kota Jakarta.
Namun, karena tak banyak pilihan destinasi yang bisa memberikan pengalaman baru dan berkesan saat liburan akhir tahun, banyak warga Ibu Kota melakukannya cukup di tempat mainstream seperti Monumen Nasional (Monas).
Pada perayaan tahun baru 2019, tercatat 362.800 orang memadati ikon Ibu Kota tersebut pada malam pergantian tahun seperti diwartakan Kompas.com Selasa (1/1/2019).
Baca juga: Serunya Jelajah 5 Kota di Pulau Jawa dengan Mobil Pribadi...
Sebagai alternatif, tak sedikit dari masyarakat Jakarta memilih menempuh ratusan kilometer (km) menuju wilayah lain yang memiliki destinasi wisata menarik. Misalnya Puncak Bogor atau Lembang di Bandung.
Itu terbukti dari laporan GridOto, Rabu (2/1/2019) yang menyebut sebanyak 286.172 kendaraan meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikarang Utama, Jalan Tol Jakarta-Cikampek selama 29 hingga 31 Desember 2018.
Nah, bila Anda juga berencana untuk melakukan hal yang sama pada akhir tahun, yakni berlibur ke luar kota, disarankan untuk memperhatikan kenyamanan di dalam mobil.
Selain menempuh perjalanan jauh, bisa saja dalam perjalanan Anda menemukan kemacetan panjang yang membuat mood jadi berantakan. Tentu Anda tak ingin mengalaminya, bukan?
Baca juga: Belum Punya Rencana Menikmati Libur Akhir Tahun? Coba “Road Trip”...
Maka dari itu, Kompas.com coba merangkum beberapa tips yang dapat membuat perjalanan jauh Anda jadi nyaman, sekalipun harus mengalami kemacetan panjang.
Kabin yang luas memungkinkan pengendara dan penumpang mobil memiliki lebih banyak opsi dalam menempuh perjalanan.
Dengan kabin yang luas, maka Anda dan keluarga lebih leluasa bergerak sehingga kenyamanan bisa didapatkan.
Tak hanya itu, kabin yang luas juga membuat Anda dan keluarga bisa leluasa membawa perlengkapan liburan tanpa harus takut berkurangnya ruang untuk duduk.
Apabila ingin menambah perlengkapan lebih, Anda bisa memasang roof box pada roof rail seperti yang tersedia di atap New Honda BR-V.
Tak dapat dimungkiri, sisi entertainment dalam kendaraan sangat beguna untuk mengusir rasa jenuh selama perjalanan. Ambil contoh, Anda bisa mendengarkan musik, acara di radio, atau bahkan mendengarkan audio book.
Dalam hal ini, head unit sebuah mobil memainkan peran yang penting. Bahkan, mobil-mobil terkini sudah banyak yang menyempurnakan head unit-nya dengan sentuhan teknologi canggih, contohnya New Honda BR-V.
Lalu dengan koneksi internet dalam fitur ini, Anda bisa lebih leluasa mendengarkan konten audio yang keluarga senangi.
Kualitas jok mungkin terkesan disepelekan bagi sebagian orang, tak banyak dari pemilik mobil yang menyadari pentingnya kualitas jok mobil untuk menopang kenyamanan selama perjalanan.
Apalagi harus menempuh perjalanan jauh, jok yang nyaman dapat membuat perjalanan menjadi menyenangkan.
Untuk itu, disarankan memakai jok berbahan kulit, karena selain memberikan kenyamanan (empuk), perawatannya juga tak sulit, serta tahan lama.
Untungnya, New Honda BR-V juga memiliki fitur jok berbahan kulit dengan kualitas mumpuni.
Tak hanya jok, fitur interior lainnya yang ada di mobil ini seperti kemudi, tuas transmisi, dan sandaran tangan di pintu juga menggunakan lapisan kulit.
Lapisan bahan kulit ini akan memberikan kelembutan jika bersentuhan dengan tangan.
Selain itu, dari segi visual, fitur berbahan kulit ini juga memberikan rasa mewah dan menawarkan kenyamanan.
Dengan fitur-fitur interior di atas, kenyamanan dalam berkendara bukan lagi sekadar impian.
Perjalanan menuju destinasi wisata bersama keluarga pun bisa jadi lebih menyenangkan.