Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Supra Meluncur Pertengahan 2019?

Kompas.com - 29/03/2019, 08:22 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Supra merupakan produk yang dipasarkan secara global. Setelah meluncur di Detroit, sedan sport berperforma itu sudah melantai di pameran Bangkok International Motor Show (BIMS) 2019 dan dipastikan dijual akhir tahun ini.

Khusus untuk pasar otomotif dalam negeri, PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah mulai melakukan studi. Bahkan belum lama ini muncul di data Samsat DKI Jakarta, NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) 2019 dengan nama Supra A90 3.0 L AT yang dijual Rp 1,5 miliar.

Rumors agen pemegang merek (APM) Toyota di Indonesia itu akan meluncurkan Supra generasi terbaru pada pertengahan tahun ini, tepatnya di ajang GIIAS 2019.

Baca juga: Toyota Supra Makin Dekat ke Indonesia

"Secara produk merupakan model global. Ditunggu saja," ujar Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto ketika dihubungi Kompas.com, Rabu (27/3/2019).

Toyota Supra di Bangkok International Motor Show 2019dok.paultan Toyota Supra di Bangkok International Motor Show 2019

Secara global, Supra generasi terbaru ini memiliki dua pilihan mesin, yaitu 2.0 liter dan 3.0 liter. Jantung pacu pertama sudah turbocharged empat silinder yang mampu menghasilkan tenaga 197 ps dan torsi 320 Nm pada 1.450 hingga 4.200 rpm.

Sementara mesin 3.0 liter turbocharged inline enam silinder yang mampu menghasilkan tenaga hingga 340 ps dan torsi 500 Nm pada 1.600 sampai 4.500 rpm.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com