SEMARANG, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus berusaha mengantarkan produk Xpander ke konsumen yang sudah melakukan pemesanan.
Tidak hanya di wilayah Jakarta, waktu inden Xpander di beberapa kota besar seperti Semarang masih berkisar antara dua bulanan.
Presiden Direktur PT MMKSI Kyoya Kondo mengungkapkan pihak saat ini terus berusaha mempersingkat waktu tunggu bagi konsumen. Mitsubishi bahkan menargetkan waktu inden hanya satu bulan.
"Kami sudah meningkatkan kapasitas produksi menjadi 10.000 per bulannya atau menjadi 120.000 per tahun. Ini cukup drastis karena sebelumnya per tahun 100.000 unit. Kami harap dapat mempersingkat waktu tunggu konsumen," ucap Kondo yang ditemui di Semarang, Jumat (18/8/2018).
Baca juga: Inden Xpander di Semarang Sampai Dua Bulan
Namun untuk secara detail mengungkapkan, cara mencapai target pengiriman satu bulan tersebut, Kondo coba memberikan jawaban. Menurutnya semua itu bergantung pada banyaknya pemesanan.
"Cara agar waktu pengiriman menjadi satu bulan itu bergantung pada pesanan. Seberapa banyak SPK baru, pemesanan sejak saat ini. Kapan waktunya, belum sekarang karena banyak faktor yang mempengaruhi," ucap Kondo.
Sebelumnya, Director of Sales and Marketing Division MMKSI Irwan Kuncoro, menyampaikan bila mulai September 2018, waktu penantian konsumen akan lebih cepat.
Ini berkat peningkatan jumlah produksi Xpander di pabrik Mitusbishi. Dari penambahan produksi tersebut pasar Indonesia mendapatkan jatah 70 persen dan 30 persen untuk ekspor.
Baca juga: Harga MPV Sejuta Umat Agustus 2018, Xpander Naik Lagi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.