SERANG, KOMPAS.com – Banyak cara yang dilakukan para komunitas untuk membuat mereka tetap eksis, tentu saja lewat hal positif. Kegiatan-kegiatan yang dilakukan nantinya bisa jadi contoh buat club-club lain di Indonesia, dan mengesampingkan perilaku negatif.
Seperti salah satunya dari komunitas Toyota Fortuner Club of Indonesia (ID42NER), yang menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia, dengan melakukan touring, sekaligus menyelenggarakan kegiatan bakti sosial.
“ID42NER selalu membawa misi kegiatan yang positif, dan sebagai anak bangsa perlu memperingati HUT RI sebagai momentum buat memperkokoh semangat persatuan dan kesatuan. Misalnya, dengan meningkatkan rasa kepedulian atau berbagi antar sesama,” kata Wakil Presiden ID42NER, Duta Erlangga dalam siaran resminya, Senin (13/8/2018).
Dirinya mengimbau dan mengajak kepada seluruh chapter dan korwil ID42NER, agar dalam melakukan kegiatan touring, diwajibkan untuk melakukan bakti sosial kepada masyarakat yang membutuhkan.
Baca juga: Toyota Klaim Innova dan Fortuner Aman Tenggak B20
Rombongan kali ini diikuti lebih dari 90 mobil, di mulai dari Jakarta menuju ke Pondok Pesantren Al-Khairiyah yang berlokasi di Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten. Donasi yang diberikan mencapai Rp22 juta.
Duta menuturkan, peserta touring dipastikan mematuhi peraturan lalu lintas, serta mengikuti instruksi dari petugas patwal dan kepolisian setempat, selama perjalanan dua hari (11-12 Agustus 2018).
“Sebagai komunitas otomotif , ID42NER selalu berkomitmen untuk tunduk dan taat pada hukum dan aturan lalu lintas yang berlaku,” ucap Duta.
Sejak dibentuk pada 13 Mei 2007 lalu, sampai saat ini komunitas ID42NER sudah punya member sampai 1.700 anggota di seluruh Indonesia, yang terdiri dari empat wilayah dan 18 chapter.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.