Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/05/2018, 08:02 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com – April 2018 menjadi bulan terakhir buat Honda Spacy diproduksi di Indonesia. Skutik 110 berbadan agak gemuk ini terakhir didistribusi hanya 33 unit pada Januari 2018, sementara bulan selanjutnya kosong.

Memang di segmennya, Spacy seolah kalah pamor dengan saudara-saudaranya seperti Beat, Scoopy, BeAT, dan Vario yang jualannya masih di atas 8.000-an per bulannya. Sementara Spacy hanya 400-an unit per bulan sepanjang 2017.

Ini yang mungkin membuat PT Astra Honda Motor (AHM) berhenti untuk mengembangkan model Spacy lagi, dan fokus pada skutik populer lainnya.

Baca juga: Honda Jamin Suku Cadang Spacy Aman 7 Tahun

Honda Spacy terbaru yang diluncurkan di Malaysia.Indianautosblog Honda Spacy terbaru yang diluncurkan di Malaysia.

“Pertama karena memang sudah direncanakan juga (stop produksi Spacy). Kemudian, ini bukan karena tak dikembangkan lagi atau tak ada pembaruan, tapi kami mengarahnya ke Vario yang kami kembangkan,”  ujar David Budiono, Production, Engineering, and Procurement Director AHM, kepada KOMPAS.com, Senin (21/5/2018).

David menampik kalau penyetopan produksi Spacy juga karena terjepit model skutik lainnya, tapi memang sesuai dengan rencana yang sudah ditetapkan. Sejauh ini Spacy sudah menginjakkan usia enam tahun di Indonesia, dan AHM tak menyediakan model pengganti Spacy.

“Dia punya segmen sendiri, body-nya agak gemuk. Terkait dengan pasarnya pindah ke mana saya tdak tahu, tapi dari produksi ada peningkatan di Vario dan Scoopy yang naik, mungkin bergeser ke sana,” ucap David.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com