Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Lorenzo Gagal Finis di GP Qatar

Kompas.com - 20/03/2018, 08:42 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Losail, KOMPAS.com - Jorge Lorenzo gagal finis pada GP Qatar, yang berlangsung di Sirkuit Losail, Minggu (18/3/2018) malam. Pertengahan balapan, pebalap Ducati itu terjatuh, tidak lama setelah Alex Rins keluar dari lintasan.

Alhasil, pebalap berkebangsaan Spanyol itu gagal balapan sampai akhir, dan tidak mendapatkan poin, bertolak belakang dengan rekan setimnya Andrea Dovizioso, yang jadi juara.

"Masalahnya ada pada rem. Saya sangat beruntung karena tidak terjadi di tikungan pertama yang kecepatan bisa mencapai 300 kpj, kalau itu terjadi ceritanya akan berbeda," kata Lorenzo seperti dilansir motorsport.com, Selasa (19/3/2018).

Lorenzo menjelaskan, sebelum terjatuh kondisi rem semakin buruk, sampai akhirnya pada putaran ke-12 terjatuh dan tidak bisa melanjutkan balapan.

Baca juga: Dovizioso Pimpin Klasemen Sementara MotoGP 2018

"Saya merasa tuas rem depan semakin dekat dengan jari, dan saya tidak bisa mengerem setelah beberapa meter. Saya perlu mengurangi penggunaan rem depan dan berlaih ke belakang, tetapi itu semua gagal," ujar dia.

Ketika melintas di putaran keempat, kata dia motor sudah tidak bisa dikendalikan, sampai akhirnya keluar lintasan.

"Saya melaju sangat kencang ke gravel menuju dinding, dan saya melompat untuk menghindari tabrakan dengan dinding," ujar Lorenzo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau