Cibinong, KompasOtomotif - Kementerian Perhubungan melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) kembali meluncurkan bus angkutan umum premium Transjabodetabek pada Selasa (19/12/2017).
Setelah beberapa bulan lalu meluncurkan bus untuk rute Bekasi-Senayan, kali ini BPTJ meluncurkan bus yang melayani rute Cibinong-Senayan, tepatnya pemberangkatan dari Cibinong City Mall ke Plaza Senayan.
Bus angkutan umum premium Transjabodetabek dioperasikan oleh Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta (PPD). Bus yang tarifnya mencapai Rp 30.000 per penumpang ini merupakan produksi pabrikan asal Jepang, Hino.
Data dari Hino menyebutkan bus yang digunakan merupakan tipe R260 dengan kode produksi RK8JSKA-NHJ. R260 tercatat merupakan model bus yang menjadi produk paling laris dari Hino.
Baca juga : BPTJ Siapkan Lajur Khusus Jalan Tol untuk Transjabodetabek Premium Bogor-Jakarta
Bus yang tercatat dibanderol dengan harga Rp 630 juta ini bermesin diesel 4 langkah segaris dengan turbo intercooler. Bus memiliki kapasitas silinder 7.684 cc.
Hino menyebut busnya ini dapat mencapai kecepatan 116 kilometer per jam. Tenaga maksimum yang dapat dihasilkan mencapai 260 PS pada putaran mesin 2.500 Rpm, dan torsi 76 Kgm pada putaran mesin 1.500 Rpm.
Berikut spesifikasi lengkap bus:
Performa |
Kecepatan Maksimum : 116 (km/jam) |
Daya Tanjak (tan Ø) : 38 |
Model Mesin |
Model : J08E - UF |
Tipe : Mesin Diesel 4 Langkah Segaris, Turbo Intercooler |
Tenaga Maksimum (PS/rpm) : 260 / 2.500 |
Torsi Maksimum (Kgm/rpm) : 76 / 1.500 |
Jumlah Silinder : 6 |
Diameter x Langkah Piston (mm) : 112 x 130 |
Isi Silinder (cc) : 7.684 |
Kopling |
Tipe : Pelat Kering Tunggal; Hydraulic Operation dengan Booster udara |
Diameter Cakram : 380 mm |
Transmisi |
Tipe : MF06S |
Perbandingan Gigi : - |
C : - |
ke-1 : 8,189 |
ke-2 : 5,340 |
ke-3 : 3,076 |
ke-4 : 1,936 |
ke-5 : 1,341 |
ke-6 : 1,000 |
Mundur 7,142 |
Kemudi |
Tipe : Integral Power Steering |
Minimal Radius Putar : 9,2 m |
Sumbu |
Belakang : Full Floating Type, Single Reduction, Single Speed by Hypoid Gear |
Depan : Reverse Elliot, I-Section Beam |
Perbandingan Gigi Akhir : 4,300 |
Sistem Penggerak : Rear, 4 x 2 |
Rem |
Rem Utama : Full Air dengan Sirkuit Ganda |
Rem Pelambat : Terletak pada Pipa Gas Buang |
Rem Parkir : Spring Brake |
Roda & Ban |
Ukuran Rim : 22.5X8.25V-165 |
Ukuran Ban : 11R 22.5-16PR |
Jumlah Ban : 6 (+1) |
Suspensi |
Depan & Belakang : Rigid Axle dengan Pegas Daun Semi Elliptic & Rigid Axle dengan Pegas Daun Tapper |
Sistim Listrik Accu |
Accu : 12V - 120Ah x 2 |
Tangki Solar |
Kapasitas : 270 lt |
Dimensi (mm) |
Jarak Sumbu Roda : 6000 |
Cabin to End : - |
Total Panjang : 11.470 |
Total Lebar : 2.440 |
Total Tinggi : - |
Lebar Jejak Depan : 2.040 |
Lebar Jejak Belakang : 1.840 |
Julur Depan : 2.200 |
Julur Belakang : 3.270 |
Berat Chassis (kg) |
Depan : 1.333 |
Belakang : 3.847 |
Berat Kosong : 5.180 |
GVWR / GCWR : 14200 |