Jakarta, KompasOtomotif - Ajang pencarian motor kustom Suryanation Motorland siap memasuki babak lanjutan di semester kedua 2017. Setelah mendapat tiga karya kustom di tiga kota pada semester awal, kali ini Suryanation akan kembali mencari karya terbaik di lima kota berikutnya, yakni Semarang, Banjarmasin, Makassar, Denpasar, dan Surabaya.
Baca : Tiga "Iconic Bike" Suryanation 2017 Resmi Digarap
Memasuki masa rehat jelang Ramadhan, beberapa acara pendukung tetap masih berjalan. Salah satunya touring dengan tema "Suryanation Motorland 2017 Java Touring Edition" yang saat ini sedang dijalani oleh tiga biker lokal dengan menggunakan motor kustom, yakni Ucup Lawless, David Zutur, dan Edwar Akbar.
“Suryanation Motorland 2017 Java Touring Edition diadakan guna mengeksplor keindahan alam Indonesia dari sisi komunitas pengguna roda dua. Perjalanan ini akan disebarkan melalui media sosial yang menempuh dari timur hingga ke barat Pulau Jawa," ucap Brand Manager Surya Ari Kusumo Wibowo, dalam siaran resminya, Jumat (16/6/2017).
Beberapa destinasi yang memiliki keindahan panorama khas Indonesia akan menjadi salah satu tujuan salah satunya Gunung Bromo. Kesempatan ini juga dimanfaatkan untuk mengunjungi beberapa komunitas di kota-kota yang mereka singgahi, termasuk workshop dari beberapa builder.
Bagi yang penasaran untuk melihat keseruan touring Suryanation bisa mengintipnya di Instagram atau melalui http://suryanation.id/suryanationmotorland/touring-info. Masyarakat pengemar kustom juga berkesempatan mengikuti rangkain kuis dan mendapatkan hadiah menarik.
Semarang akan menjadi kota awal di semester kedua yang akan berlangsung pada 12 Agustus 2017. Setelah itu akan dilanjutkan di Banjarmasin pada 26 Agustus, Makassar 23 September, Denpasar 21 Oktober, dan Surabaya yang menjadi ajang final pada 11 sampai 12 November.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.