Jakarta, KompasOtomotif - BMW Motorrad menepati janji dengan meluncurkan sepeda motor sport termurah, G310R dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017, Kamis (27/4/2017). Motor blasteran Jerman dan India ini hadir dengan harga Rp 99 juta of the road Jakarta.
BMW G310R, merupakan hasil kolaborasi perdana merek asal Jerman ini, dengan mitra TVS Motor Company asal India, hadir dengan mesin berkapasitas 313 cc yang dirancang mengikuti DNA S 1000 R. Dengan sentuhan fairing minimalis, serta desain tangki bahan bakar yang dibuat bergaya roadster, motor ini menawarkan kesan sporty dengan kisaran harga yang lebih terjangkau.
"Dengan hadirnya G 310 R menjadikan BMW Motorrad memiliki jajaran line up produk yang lengkap untuk konsumen di Indonesia. Motor ini sudah bisa dipesan saat ini, dan akan mulai didistribusikan pada akhir bulan depan," ucap Joe Surya, Chairman Maxindo Moto selaku distributor utama BMW Motorrad di Indonesia, dalam seremoni peluncuran di Jakarta, Kamis (27/4/2017).
Selain G 310 R, BMW juga meluncurkan dua varian terbarunya, yakni BMW R 1200 GS Rallye dan BMW R Ninet Racer. Keduanya hadir melengkapi model-model yang sudah meluncur lebih dulu.